Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pakai Mesin Baru, Tenaga Mesin Honda PCX 160 Lebih Besar dari NMAX

Mohammad Nurul Hidayah - Kamis, 10 Desember 2020 | 12:40 WIB
Mesin Honda PCX 160
Honda
Mesin Honda PCX 160

Gridoto.com - Mungkin banyak yang penasaran, setelah disematkan mesin baru, apakah tenaga mesin Honda PCX 160 akan mengalahkan Yamaha NMAX?

Sebelumnya telah diberitakan kalau Honda Jepang sudah umumkan kehadiran Honda PCX 160 yang sepertinya akan menjadi generasi selanjutnya dari PCX series yang dijual di Indonesia.

Honda PCX 160 menggunakan mesin terbaru yang dikasih sebutan eSP+ kependekan dari Enhanced Smart Power +.

Berbeda dengan mesin yang digunakan PCX sebelumnya, mesin PCX 160 ini berkapasitas bersih 156 cc, 1 silinder yang sudah dilengkapi dengan 4 klep!

Baca Juga: Buat Pengguna Motor Honda, Ini Ciri Baterai Remote Keyless Mulai Lemah

Makanya, tenaga dan torsi yang dihasilkan mesin juga ikut meningkat.

Lalu bagaimana tenaga dan torsi mesin PCX 160 jika dibandingkan dengan kompetitor utama di kelasnya yakni Yamaha All New NMAX?

Dari data spesifikasi yang dikeluarkan Honda Jepang, PCX 160 punya power mesin 16 dk di 8.500 rpm, atau meningkat sekitar 1,5 dk dari All New PCX yang saat ini dipasarkan di Indonesia.

Sedangkan All New NMAX memiliki tenaga mesin maksimal yang diklaim 15,1 dk di 8.000 rpm.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa