Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Anak Milenial Pasti Ingat, Dulu Motor Bebek Sempat Pakai Cakram Sebesar Pelek!

Mohammad Nurul Hidayah - Jumat, 4 Desember 2020 | 20:40 WIB
Pelek model giga disc dengan ukuran cakram yang super besar
Dok tabloid OTOMOTIF
Pelek model giga disc dengan ukuran cakram yang super besar

Salah satu yang sangat dikhawatirkan adalah bisa memicu kecelakaan karena ukuran cakram yang kelewat lebar bisa bikin cakram gampang mengunci.

"Kalau piringan terlalu lebar memang bisa bikin rem gampang mengunci. Itu karena bidang geseknya terlalu banyak," ucap Winarno yang punya pengalaman 15 tahun bekerja di PT Chemco Harapan Nusantara selaku produsen rem Nissin.

Rem model giga disc seperti ini awalnya beken digunakan oleh Buell, produsen motor asal Amerika.

Baca Juga: Pasang Click Adjuster Aluminium, Sokbreker Ohlins Tambah Mewah

Buell XB12SS tahun 2008. Pakai cakram super lebar
Topspeed.com
Buell XB12SS tahun 2008. Pakai cakram super lebar

Namun, Buell sendiri menggendong mesin berkapasitas besar yang butuh pengereman kuat untuk membantu lajunya, cocok pakai giga disc.

Berbeda dengan tren rem giga disc di Indonesia kala itu yang sistem remnya justru dipasang di motor bebek yang kapasitas mesinnya paling besar hanya 125 cc kala itu.

Efeknya rem bisa menjadi terlalu pakem dan bisa sebabkan kecelakaan.

Menurut kalian bagaimana? Masih ada enggak nih yang punya simpanan pelek model giga disc seperti itu?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa