Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rumah Jonathan Rea Dibobol, Beberapa Motor Raib Digondol Maling

Rezki Alif Pambudi - Selasa, 10 November 2020 | 07:29 WIB
Rumah Jonathan Rea dibobol, beberapa motor raib digondol maling
Twitter.com/KRT_WorldSBK
Rumah Jonathan Rea dibobol, beberapa motor raib digondol maling

GridOto.com - Juara 6 kali WorldSBK, Jonathan Rea, mengaku rumahnya baru saja dibobol maling.

Lewat akun Twitter-nya, Rea mengumumkan bahwa sejumlah barang berharga termasuk beberapa motornya raib digondol maling.

Ada 2 motor Kawasaki KX Series yang dipakai latihan Rea, lalu ada beberapa motor trail anak termasuk motor kesayangan putra sulungnya, Jake.

Selain motor, ada beberapa peralatan kebun yang digondol maling.

Baca Juga: Mandalika Racing Team Indonesia Akhirnya Diresmikan, Siap Berlaga di Moto2 2021, Berikut Susunan Personelnya!

"Tadi malam maling membobol rumah kecilku di kebun," cuit Rea lewat akun Twitter-nya.

"Mereka mencuri motor yang biasa kupakai latihan dan juga motor anak-anak, termasuk peralatan kebun! Tolong aku menemukan motor-motor itu kembali," jelas sang juara dunia.

Polisi setempat langsung turun tangan melakukan investigasi.

Sebelumnya juga sudah ada kasus perampokan di Dunadry di area Antrim, tak jauh dari kediaman Rea.

Baca Juga: Jelang F1 Turki 2020, Max Verstappen Sindir Lewis Hamilton

Pada 17 November 2020 mendatang, Rea dijadwalkan hadir pada tes di Jerez.

Rea akan menjajal motor baru ZX-10RR versi 2021 yang baru akan dirilis pada 23 November 2020 mendatang.

Editor : Hendra
Sumber : Twitter.com/jonathanrea,Corsedimoto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa