Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Casey Stoner: Sekarang Saya Sedih Kalau Lihat Valentino Rossi

Ditta Aditya Pratama - Rabu, 21 Oktober 2020 | 21:56 WIB
Casey Stoner
MotoGP
Casey Stoner

GridOto.com - Mantan juara dunia MotoGP, Casey Stoner, mengaku sedih melihat mantan rivalnya, Valentino Rossi di balapan MotoGP 2020.

Stoner yang memutuskan pensiun dini tahun 2012 lalu ini mengaku masih punya respect dengan The Doctor.

"Namun melihat performanya sekarang, menang baginya itu bukan naik podium. Bisa finish di lima teratas saja sudah dianggap menang. Ini yang bikin saya sedih saat melihatnya," ungkap Stoner.

Ia mengingat masa lalu saat masih balapan di MotoGP dan mengakui kalau Rossi adalah 'orang gila' di trek.

Baca Juga: Geger Joan Mir Serang Casey Stoner Usai MotoGP Prancis 2020, Ada Apa Nih?

"Dia itu memang juara. Seperti pembunuh kalau di trek. Bisa melakukan apa saja buat menang. Tapi itu dulu," kenangnya.

Casey Stoner yang menarik diri dari balapan MotoGP di usia baru 27 tahun itu memang sulit buat membayangkan rasanya balapan di usia 41 tahun seperti Valentino Rossi.

Pembalap bernomor 27 itu terlihat seperti heran karena The Doctor masih saja membalap hingga saat ini.

"Saya tidak menyesali pensiun dari MotoGP di usia muda. Saya lihat ajang itu (MotoGP) sudah tidak seperti yang saya inginkan. Saya di sana itu buat balapan, bukan buat cari ketenaran," ucap Stoner.

Valentino Rossi (Yamaha) dan Casey Stoner (Ducati) saat bersaing di MotoGP musim 2008
MotoGP.com
Valentino Rossi (Yamaha) dan Casey Stoner (Ducati) saat bersaing di MotoGP musim 2008

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa