Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 2020

Belum Mau Jadi Pembalap F1, Mick Schumacher Merasa Dibantu Sebastian Vettel

Fendi - Rabu, 16 September 2020 | 09:10 WIB
Mick Schumacher pakai baju balap tim Ferrari, ia mengendarai mobil Ferrari F2004 menjelang F1 Tuscan 2020 di sirkuit Mugello
Twitter/ScuderiaFerrari
Mick Schumacher pakai baju balap tim Ferrari, ia mengendarai mobil Ferrari F2004 menjelang F1 Tuscan 2020 di sirkuit Mugello


GridOto.com –  Mick Schumacher sudah beberapa kali mengendarai mobil F1, tetapi belum mau jadi balapan di F1, tetapi ia merasa dapat bantuan dari Sebastian Vettel.

Mick Schumacher yang kini memimpin klasemen kejuaraan F2 2020, dikabarkan tahun depan balapan di F1 bersama tim Alfa Romeo.

Tim Alfa Romeo sudah berencana mengajaknya tes mobl F1.

Apakah anak legenda F1 Michael Schumacher ini mau jadi pembalap F1?

Baca Juga: Mick Schumacher Geber Ferrari F2004 di F1 Tuscan 2020, Dengerin Deh Lengkingan Suara Mesinnya

"Saya hanya ingin terus melakukan tugas saya (balapan di F2), tetapi tentu saja itu berarti jika Anda adalah juara dunia Formula 2,” kata Mick Schumacher kepada RTL Jerman.

“Itu menarik perhatian Anda, tetapi tidak ada yang namanya memiliki kursi pada saat yang sama," lanjutnya, dikutip GridOto.com dari gpblog.com.

Seperti diketahui, pembalap yang tampil sebagai juara F2 tidak boleh mengikuti kompetisi lagi.

Nah, kalaupun tidak jadi juara F2 tahun ini, Mick Schumacher yang menjadi anggota Ferrari Driver Academy, tetap berpeluang menjadi pembalap F1.

Jika tidak di tim Ferrari, setidaknya di tim yang memiliki kerja sama dengan Ferrari seperti tim Alfa Romeo atau Haas yang sama-sama menggunakan mesin Ferrari.

Setelah beberapa kali mengemudikan mobil F1 versi lawas, Mick Schumacher diperkirakan akan melakukan debutnya mengemudikan mobil F1.

Yaitu dalam latihan bebas di Nurburgring, Jerman akhir tahun ini. Sudah siap jadi pembalap F1?

Sayangnya, pembalap Jerman berusia 21 tahun ini belum mau mengomentari soal peluangnya ke F1 tahun depan.

Ia malah menceritakan hubungannya pembalap tim Ferrari Sebastian Vettel yang tahun depan balapan untuk tim Aston Martin.

Baca Juga: Gabung di F1 2021, Ini Alasan Sebastian Vettel Pilihan Tepat Tim Aston Martin

Mick Schumacher diyakini dapat mengikuti jejak ayahnya, Michael Schumacher sebagai pembalap F1
Twitter/FIA_F2
Mick Schumacher diyakini dapat mengikuti jejak ayahnya, Michael Schumacher sebagai pembalap F1

"Vettel orang yang sangat santai yang kadang-kadang saya dapatkan beberapa tip (petunjuk atau nasihat)," sebut Mick Schumacher.

Ia juga senang bahwa Vettel akan tetap aktif di Formula 1 setelah pekan lalu diumumkan bergabung ke tim Racing Point yang tahun depan berganti nama jadi tim Aston Martin.

Mick Schumacher melihat kehadiran Sebastian Vettel sebagai "sangat berguna" baginya, karena dia membutuhkan bantuan dan tip dari juara F1 empat kali itu.

Editor : Fendi
Sumber : GPBLOG.com

Bukan Pembalap, Tak Disangka Inilah Sosok Atlet Idola Pedro Acosta

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa