Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modus Pecah Kaca Terjadi Lagi, Uang Rp 80 Juta dalam Honda BR-V Digondol Maling di Sragen, Begini Kronologinya

Dia Saputra - Rabu, 12 Agustus 2020 | 15:28 WIB
Honda BR-V yang menjadi sasaran maling modus pecah kaca dan berhasil menggasak tas berisi duit Rp 80 juta di kabupaten Sragen, Jawa Tengah
TribunJateng/David Efendi
Honda BR-V yang menjadi sasaran maling modus pecah kaca dan berhasil menggasak tas berisi duit Rp 80 juta di kabupaten Sragen, Jawa Tengah

GridOto.com - Terbukti modus pecah kaca masih kerap terjadi, kali ini kaca Honda BR-V dipecahkan oleh dua orang pelaku yang mengendarai Suzuki Satria F150 untuk mencuri uang di dalam kabin.

Saat kejadian, BR-V dengan nomor polisi AD 9040 KN sedang terparkir di dekat Warung Sate Kelinci Pak Peng, kompleks pasar Mahbang, Sambungmacan, kabupaten Sragen, Jawa Tengah, Senin (10/08/2020).

Setelah memarkirkannya, kedua pegawai Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (Dispertan KP), Dedy dan Sutrisno, pengemudi dan penumpang BR-V meninggalkan uang Rp 80 juta di dalam kabin.

Melansir TribunJateng.com, saat kejadian Dedy dan Sutrisno sedang makan di Warung Sate Kelinci Pak Peng.

Baca Juga: Pamer Tongkrongan Mewah, Jok Baris Kedua Honda BR-V Ini Pakai Captain Seat BMW Seri-7

Nahas saat mereka asyik menikmati sate, tiba-tiba datang dua orang pelaku yang mengendarai Satria F150.

David Efendi, warga yang tinggal tak jauh dari lokasi menyampaikan jika satu pelaku mendekati BR-V yang terparkir dan satu tetap berada di atas motor ayam jago dari Suzuki.

"Satu pelaku yang mendekati BR-V itu langsung memecahkan kaca samping depan sebelah kanan untuk mencuri uang di dalam kabin," jelasnya.

David menyampaikan setelah berhasil mengambil tas isi uang, kedua pelaku kabur ke arah timur.

Baca Juga: Main Gaya Sporty Harian, Modifikasi Honda BR-V Ini Fokus di Performa

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa