Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Jorge Lorenzo 'Jual Diri' ke Ducati untuk Gantikan Andrea Dovizioso

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 19 Juli 2020 | 14:05 WIB
Jorge Lorenzo menawarkan diri untuk kembali jadi pembalap Ducati
Twitter/lorenzo99
Jorge Lorenzo menawarkan diri untuk kembali jadi pembalap Ducati

"Bagaimanapun, kami akan menentukan setelah balapan di bulan Agustus. Pintu selalu terbuka untuk pembalap yang cepat," kata Tardozzi dilansir GridOto.com dari BT Sport.

Baca Juga: Tim Federal Oil Gresini Moto2 Opitimis MotoGP Spanyol 2020 di Sirkuit Jerez Jadi Langkah Baik

"Jorge telah menawarkan dirinya. Tentu dia punya hubungan baik dengan Gigi Dall'Igna," jelasnya.

Meski Lorenzo sudah menawarkan diri, Ducati masih belum mau membuka diskusi serius.

Semua masih tergantung performa dan diskusi dengan Dovi nantinya.

"Tapi saat ini hanya baru diskusi hangat, belum ada yang serius," ungkapnya.

Ducati punya beberapa opsi, bahkan termasuk mantan pembalapnya, Cal Crutchlow, yang hampir pasti ditendang Honda.

"Kita berbicara soal pembalap cepat, dan Cal termasuk di dalamnya. Tapi kami belum memutuskan apapun," imbuhnya.

"Kami tak terburu-buru, begitu juga dengan pembalap kami. Kami akan menunggu sampai balapan akhir Agustus untuk mengevaluasi situasi dan keyakinan untuk 2021," tegas Tardozzi.

Editor : Fendi
Sumber : BT Sport,Corsedimoto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa