Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan untuk Bersaing di Kelas 125 cc, Ini Alasan Kymco GP 125i Diluncurkan di Indonesia

Wisnu Andebar - Sabtu, 11 Juli 2020 | 19:28 WIB
Kymco GP 125i
Wisnu/GridOto.com
Kymco GP 125i

GridOto.com - Skuter matik (skutik) asal Taiwan Kymco GP 125i secara resmi diluncurkan pada hari ini, Sabtu (11/7/2020).

Dibanderol Rp 21,5 juta On The Road (OTR) DKI Jakarta, GP 125i ditujukan bagi konsumen yang menginginkan skutik 125 cc dengan tampilan yang unik.

"GP 125i ditujukan untuk konsumen yang berbeda, tidak mau sama dengan orang lain," kata Marwan, selaku General Manager Marketing PT Smart Motor Indonesia (SMI) di Jakarta Selatan, Sabtu (11/7/2020).

Selain itu, dengan hadirnya GP 125i, diharapkan juga dapat melengkapi jajaran produk Kymco di Indonesia.

Baca Juga: Andalkan Kenyamanan, Kymco X-Town 250i Yakin Bisa Bersaing dengan Yamaha XMAX dan Honda Forza 250

Seperti diketahui SMI sebagai Agen Pemegang Merek (APM) Kymco di Indonesia sebelumnya hanya memiliki line up skutik bongsor di atas 150 cc.

Di antaranya ada Xciting 400i, K-XCT 200i, Downtown 250i, Racing King 150i, dan New Like 150i.

"Selama ini kami biasa bermain di segmen produk skutik yang besar," sebutnya.

"Dengan adanya GP 125i ini kami berharap showroom kami punya variasi lain yang harganya di bawah Rp 25 juta," terangnya lagi.

Baca Juga: Kymco X-Town 250i dan GP 125i Resmi Diluncurkan, Segini Harganya

Kymco GP 125i secara resmi diluncurkan oleh PT Smart Motor Indonesia (SMI)
Wisnu/GridOto.com
Kymco GP 125i secara resmi diluncurkan oleh PT Smart Motor Indonesia (SMI)

Meski begitu, ia mengungkapkan bahwa GP 125i tidak ditujukan untuk berhadapan langsung dengan skutik kelas 125 cc lainnya yang bisa dibilang persaingannya cukup ketat.

"Tapi kami berharap marketnya ada di situ walaupun kecil," imbuh Marwan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa