Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KTM Duke 250 Ini Pakai Headlamp KTM Duke 390, Auranya Makin 'Nakal'!

Yuka Samudera - Jumat, 10 Juli 2020 | 16:07 WIB
Modifikasi KTM Duke 250 ini pakai headlamp KTM Duke 390 original. Auranya makin nakal!
Yuka Samudera
Modifikasi KTM Duke 250 ini pakai headlamp KTM Duke 390 original. Auranya makin nakal!

"Tampilannya itu lebih sporty, dari depan juga dilihatnya garang banget. Makanya saya bela-belain impor untuk part headlamp Duke 390 ini," tukasnya.

Cara memasang headlamp KTM Duke 390 ke Duke 250 ini sebenarnya ngga susah-susah banget sob, asal harus ada 4 item penting menurut Herman.

"Jadi gini, di headlamp KTM Duke 390 itu ada 4 item penting bagiannya. Ada headlampnya, ada topeng kanan kiri, ada cover headlamp, dan ada soket untuk kabel LED. Selama 4 item itu ada, semuanya bisa dipasang plug n play ke KTM Duke 250," ujar Herman.

Kondisi headlamp KTM Duke 390 yang dipasang di Duke 250, konsekuensi tidak ada lampu dekat.
Yuka Samudera
Kondisi headlamp KTM Duke 390 yang dipasang di Duke 250, konsekuensi tidak ada lampu dekat.

"Lalu soket lampu KTM Duke 250 itu kan hanya 4, sedangkan di headlamp Duke 390 ada 6 lampu. Jadi ada yang saya rubah kabelnya, dari 6 kita masukin cuma 4. Konsekuensinya, yang aktif itu hanya lampu DRL dan lampu dim atau lampu jauh. Jadi lampu dekatnya ngga aktif," lanjut Herman.

"Nah cara mengakali biar sorotan lampunya ngga menyilaukan pengendara di depan, posisi headlamp itu kita pasang agak kebawah dibanding posisi awal headlamp Duke 250 mas," lanjutnya menjelaskan.

Nah buat sobat pemilik KTM Duke 250 dan tertarik mengikuti 'jalan ninja' Herman memakai headlamp Duke 390 ini, ternyata Herman dan Monkeywork Garage bisa kok membantu sobat.

Cara mengakali agar sorotan tidak mengganggu pengendara di depan, posisi terpasangnya agak kebawah.
Yuka Samudera
Cara mengakali agar sorotan tidak mengganggu pengendara di depan, posisi terpasangnya agak kebawah.

"Bisa banget mas kalau ada teman-teman sesama pemilik KTM Duke 250 yang pengen ngikutin cara saya, kita buka jasa untuk pembelian headlamp KTM Duke 390 secara impor beserta ongkos kirim itu di angka 5,8 jutaan mas," kata Herman.

Lumayan jadi opsi alternatif untuk ngegantengin KTM Duke 250 kalian nih sob!

MONKEYWORK GARAGE, Instagram: @monkeywork_garage, Jl. Camar XVI No. BF14, Bintaro, Kec. Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten 15221, +62878-8788-6533/+62815-7426-7400

 

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa