Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Formula 2

Hasil Lomba Race 2 F2 Austria: Sean Gelael Seperti Tidak Percaya, Mobilnya Kembali Bermasalah

Fendi - Minggu, 5 Juli 2020 | 22:51 WIB
Sean Gelael dua kali tidak finish secara beruntun di F2 Austria, setelah di race 2 mobilnya kembali bermasalah
Team Jagonya Ayam
Sean Gelael dua kali tidak finish secara beruntun di F2 Austria, setelah di race 2 mobilnya kembali bermasalah


GridOto.com – Seri pembuka F2 2020 di Red Bull Ring, benar-benar harus dilupakan Sean Gelael yang kembali mengalami masalah teknis di race 2 F2 Austria, Minggu (5/7).

Sean Gelael dua kali gagal finish setelah sebelumnya di race 1 hari Sabtu mobilnya juga bermasalah.

Jelas ini sangat di luar dugaan Sean Gelael dan tim DAMS. Seakan tidak percaya.

Karena tim DAMS sudah berusaha keras menemukan akar masalah yang membuat pembalap Indonesia itu sejak sesi kualifikasi, dan terutama di race 1.

Baca Juga: Race 2 F2 Austria Baru 4 Lap, Sean Gelael Berhenti, Mobil Anak Pembalap F1 Keluarkan Api

Sebenarnya ada harapan besar menatap race 2. Tim DAMS yang bekerja hingga Minggu dini hari sepertinya yakin masalah telah tertangani.

Begitu race dimulai, Sean memperlihatkan gelagat membaik, baik untuk dirinya maupun mobilnya.

Start dari posisi 20, Sean langsung melonjak ke posisi 18. Bahkan kemudian mampu menyusul hingga ada di posisi 16.

Sean Gelael bisa menyalip beberapa pembalap di awal race 2 F2 Austria

"Mobil saat itu benar-benar enak," kata Sean Gelael dalam siaran pers Team Jagonya Ayam yang diterima GridOto.com, Minggu malam.

Insiden yang menimpa Giuliano Alesi membuat Safety Car (SC) masuk ke trek.

Kesempatan bagus buat Sean untuk mempersempit jarak dan kemudian melanjutkan aksi menyusul.

Editor : Fendi
Sumber : Team Jagonya Ayam

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa