Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Ada Udang di Balik Tangki, Jorge Lorenzo Balik ke Tim Ducati dengan Gaji Kecil?

Fendi - Selasa, 23 Juni 2020 | 18:15 WIB
Jorge Lorenzo akan balapan lagi di MotoGP bersama tim Ducati?
Twitter/lorenzo99
Jorge Lorenzo akan balapan lagi di MotoGP bersama tim Ducati?


GridOto.com – Jorge Lorenzo kembali ke MotoGP hanya beberapa bulan setelah pensiun, diduga akan bergabung dengan tim Ducati meskipun hanya mendapat gaji kecil.

Pensiun di akhir musim MotoGP 2019 setelah satu musim bersama tim Repsol Honda, awal tahun ini Jorge Lorenzo jadi test rider Yamaha.

Sejatinya, juara dunia MotoGP tiga kali ini akan balapan di beberapa event MotoGP 2020 sebagai pembalap wild card, namun batal terlaksana.

Kini muncul kabar, Jorge Lorenzo akan kembali memperkuat tim Ducati meskipun nantinya akan dibayar dengan gaji yang kecil.

Baca Juga: Yamaha Cium Motif Tersembunyi di Balik Ambisi Jorge Lorenzo Jadi Test Rider

Dilansir GridOto.com dari marca.com, hal itu awalnya diungkapkan Alberto Vergani, perwakilan dari Danilo Petrucci.

Ia menduga ketertarikan Ducati dengan kembalinya Jorge Lorenzo jika Dovizioso tidak memperbarui kontraknya.

Berbagai media Italia, seperti Sky MotoGP memastikan bahwa Jorge Lorenzo ingin kembali ke Ducati sebagai pembalapnya tahun depan.

Hal ini berhubungan dengan belum diperpanjangnya kontrak Andrea Dovizioso yang masih negosiasi karena bayarannya akan dikurangi.

Baca Juga: Menjelang MotoGP 2020, 4 Pabrikan Tes Motor Bersama di Sirkuit Misano

Seperti diketahui, berkurangnya jumlah balapan akibat pandemi virus Corona atau Covid-19, terjadi krisis ekonomi yang dialami semua tim balap.

Nah, menurut Sky Italia, Jorge Lorenzo akan bersedia menerima gaji yang cukup rendah.

Dia akan bekerja sama dengan Jack Miller yang menggantikan posisi Danilo Petrucci, yang juga memiliki gaji yang rendah.

Wah, ternyata ada udang di balik tangki motor MotoGP nih dengan kembalinya Jorge Lorenzo sebagai test rider Yamaha.

Editor : Fendi
Sumber : Marca

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa