Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hari Ini Ulang Tahun ke-59, Ini Deretan Motor yang Pernah Dikendarai Jokowi dari Motor Listrik sampai Royal Enfield Custom

Ditta Aditya Pratama,Dia Saputra - Minggu, 21 Juni 2020 | 19:20 WIB
Arianto, pemuda yang ingin mengejar Jokowi sambil bertelanjang dada
Wisnu Widiantoro
Arianto, pemuda yang ingin mengejar Jokowi sambil bertelanjang dada

GridOto.com - Presiden Joko Widodo atau akrab disapa Jokowi berulang tahun ke-59 pada hari ini, Minggu (21/06/2020).

Pada ulang tahunnya ini, Jokowi mendapat banyak ucapan selamat dari warganet Tanah Air di media sosial khususnya Twitter.

Alhasil tagar #HBD59Jokowi pun memuncaki trending topic Twitter Tanah Air.

Pasti sobat GridOto udah tahu dong kalau Jokowi ini hobi main motor?

Bertepatan dengan perayaan ulang tahun Jokowi, GridOto hadirkan kompilasi motor yang pernah digunakan Presiden Indonesia ini.

Baca Juga: Lelang Gesits Bertanda Tangan Jokowi Diulang, Kini Berhasil Ditebus Rp 2,55 Miliar Oleh Anak Pengusaha Terkenal

Apa saja motor-motor yang pernah digunakan Jokowi?

Ini beberapa di antaranya:

1. Kawasaki W175 Custom

Presiden Jokowi menaiki motor custom-nya menghadiri deklarasi Jabar Kondusif.
Istimewa
Presiden Jokowi menaiki motor custom-nya menghadiri deklarasi Jabar Kondusif.

Presiden Joko Widodo sempat naik motor custom berbasis Kawasaki W175 untuk menghadiri acara dalam kunjungan kerjanya ke Tangerang dan Bandung tahun 2018 lalu.

Motor ini sempat bikin ramai netizen karena dipakai di jalan raya, tapi lampu utamanya tidak menyala.

Motor garapan Katros Garage ini menarik perhatian dengan warna hijau plus sok depan upside down berwarna kuning yang menarik untuk dilirik.

"Dengan modifikasi bergaya Street Bobber. Ubahannya terbilang minor, hanya mempermanis tampilan," jelas Basuki, dari CustomKit, produsen part custom yang masih satu atap dengan Katros Garage.

Baca Juga: Dikira Dapat Hadiah, Pemenang Lelang Gesits Bertanda Tangan Jokowi Kaget Saat Ditagih Rp 2,5 Miliar, Sampai Ditangkap Polisi?

Editor : Dida Argadea
Sumber : GridOto.com,tweeter

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa