Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ngadem di Mobil Memang Enggak Disarankan, tapi Kalau Terpaksa Wajib Simak Dulu Nih Tips Amannya

Laili Rizqiani - Selasa, 2 Juni 2020 | 11:05 WIB
Ilustrasi AC Mobil
Kompas.com
Ilustrasi AC Mobil

GridOto.com - Ngadem di dalam mobil sering jadi pilihan ketika cuaca di luar ruangan sedang panas.

Padahal sebenarnya ngadem di dalam mobil tidak disarankan lho.

Dilansir dari Otofemale.id, Dealer Technical Support Dept. Head PT Toyota Astra Motor, Didi Ahadi, memaparkan kalau ada cara yang benar jika memang kalian ingin ngadem.

"Sebetulnya hal ini tidak direkomendasikan, apalagi kondisinya mobil dalam keadaan diam di garasi, tapi dalam keadaan mendesak bisa lakukan hal tersebut dengan cara mobil dijalankan," ujar Didi, dikutip dari Otofemale.id.

Baca Juga: Empat Video Terbaru GridOto Tips di Bulan Mei, Sajikan Fakta Menarik!

Tidak hanya untuk mengurangi kadar CO di kabin.

Dengan menjalankan mobil juga menghidarkan orang di sekitar agar tidak keracunan gas emisi jika berada di tempat tertutup seperti di garasi.

"Jangan sampai pengemudi tertidur dengan mesin menyala dan diruangan tertutup, risikonya adalah gas beracun hasil pembakaran bertumpuk dan masuk ke kabin," terangnya.

Dalam kondisi ini, pengemudi bisa merasa lemas karena terlalu banyak menghirup gas beracun, bahkan bukan tidak mungkin bisa menyebabkan kematian.

Baca Juga: Waduh! Ternyata Fogging Bukan Solusi untuk Basmi Virus di Kabin Mobil

Makanya, kalau pun enggak sambil berjalan, lakukan di ruangan terbuka serta pastikan jendela mobil sedikit terbuka untuk mendapat sirkulasi udara bagus.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Otofemale.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa