Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cuek Ada CCTV, Maling Nekat Gondol Yamaha V-Ixion yang Diparkir di Teras Rumah

Ruditya Yogi Wardana - Rabu, 20 Mei 2020 | 13:40 WIB
Tangkapan layar pelaku maling motor di di Jalan Dharmahusada, Kecamatan Mulyorejo, Kota Surabaya, Senin (18/5/2020).
Tribunmadura.com / Istimewa
Tangkapan layar pelaku maling motor di di Jalan Dharmahusada, Kecamatan Mulyorejo, Kota Surabaya, Senin (18/5/2020).

Saat kembali dari bank, Weni mendapati pintu pagar rumahnya terbuka dan Yamaha V-Ixion yang diparkir di depan rumahnya sudah raib.

"Saya keluar ke bank mungkin dua menit sebelum kejadian, saat saya pulang kondisi gerbang terbuka dan motor tidak ada," jelas Weni.

Saat memeriksa rekaman CCTV, diketahui Yamaha Vixion itu raib dibawa maling motor berjumlah dua orang.

Saat melancarkan aksinya, satu orang di antaranya menunggu di depan rumah dan kawannya bertindak sebagai eksekutor.

Baca Juga: Kaki Sudah Ditembus Timah, Komplotan Maling Motor di Tuban Tetap Saja 'Berantem' di Kantor Polisi Soal Bagi Hasil

Dari rekaman CCTV, diketahui sang maling terlihat mengenakan pakian lengan pendek, celana pendek dan memakai helm.

Weni mengatakan, aksi pencurian tersebut diperkirakan sudah direncanakan para pelaku.

Diperkirakan, total kerugian dari peristiwa ini mencapai sekitar Rp 24 juta.

Weni menuturkan, dirinya sudah memasrahkan kejadian tersebut kepada anggota kepolisian setelah membuat laporan di SPKT Mapolsek Mulyorejo.

Berikut remakan CCTV aksi pencuriannya:

Artikel ini telah tayang di Tribunmadura.com dengan judul Ditinggal ke Bank, Yamaha Vixion Milik Pegiat Komunitas Motor di Surabaya Dicuri Kawanan Maling

 

Editor : Dida Argadea
Sumber : Tribunmadura.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa