Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Selain Bikin Bocor, Ini Bahaya Tabung Reservoir Kalau Dibiarkan Kosong

Radityo Herdianto - Jumat, 15 Mei 2020 | 08:00 WIB
Selalu Perhatikan Isi Air Radiato di Dalam Tabung Reservoir
Radityo Herdianto / GridOto.com
Selalu Perhatikan Isi Air Radiato di Dalam Tabung Reservoir

GridOto.com - Salah satu penyebab tabung reservoir radiator mobil bocor adalah karena sering dibiarkan kosong.

Karena tidak ada air di dalam tabung yang bisa meredam panas dari mesin saat bekerja membuat material plastik tabung bisa getas dalam waktu lama.

Selain bikin bocor, ternyata ada bahaya lain yang mengintai jika tabung reservoir radiator mobil dibiarkan kosong dari air radiator.

"Kalau cuma sekedar memanaskan mesin seperti masa PSBB ini tidak begitu masalah, tapi kalau sudah dipakai normal itu yang nanti jadi masalah," terang Faroni, Service Advisor Mitsubishi Dipo Slipi kepada GridOto.com.

Saat sistem pendinginan mesin bekerja akan terjadi proses sirkulasi cairan pendingin dari dalam radiator ke jalur air di dalam blok mesin untuk menjaga suhu panas mesin tetap optimal.

Tabung Reservoir Radiator Mobil
Radityo Herdianto / GridOto.com
Tabung Reservoir Radiator Mobil

Baca Juga: Ungkap Rahasia Fungsi Lain dari Air Radiator Selain Meredam Panas

"Berarti kan air di dalam radiator berkurang, perlu ditambah dari cadangan air dari tabung reservoir supaya debitnya bisa balik normal," tutur Faroni.

Lanjut Faroni, kalau tabung reservoir kosong berarti radiator akan kekurangan air untuk menjaga panas mesin sehingga akan terjadi peningkatan suhu mesin.

"Mesin jadi bekerja dengan suhu yang lebih panas dari normal, efek buruknya akan terasa dalam waktu jangka panjang," sebut Faroni.

Menurut Faroni, oli mesin jadi lebih cepat diganti karena panas yang dihasilkan membuat oli mudah rusak dan kehilangan pelumasannya.

"Komponen di dalam mesin juga bisa mengalami pemuaian dan jadi jebol karena sudah tidak presisi," tutup Faroni.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa