Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Susul Jepang dan Thailand, Honda Vietnam Luncurkan Livery Baru MSX 125. Simak Perbedaanya

Dia Saputra - Selasa, 28 April 2020 | 11:20 WIB
Honda MSX 125 versi 2020 untuk pasar Vietnam.
honda.com.vn
Honda MSX 125 versi 2020 untuk pasar Vietnam.

GridOto.com - Selain di Jepang dan Thailand, Honda Vietnam juga melakukan pembaruan livery pada motor mini yang menyandang nama MSX 125.

Meskipun sama-sama mendapat pembaruan, MSX 125 pada ketiga negara tersebut memiliki perbedaan dari segi nama dan livery-nya.

MSX 125 untuk pasar Jepang dikenal dengan nama Honda Grom, sementara untuk pasar Thailand dikenal dengan nama MSX125SF.

Namun untuk livery yang digunakan pada bodi motor mini Honda di Jepang dan Thailand tetap sama sob.

Baca Juga: Diproduksi di Thailand, All New Honda CBR300R Akan Dijual di Seluruh Negara. Termasuk Indonesia?

Tetapi untuk MSX 125 di Vietnam justru memiliki livery yang lebih sederhana meskipun warna dasarnya sama.

Melansir Motosaigon.vn, livery baru MSX 125 diluncurkan Honda Vietnam pada Senin, 27 April 2020.

Motor mini kelas 125 cc ini memiliki tiga kelir mulai dari kombinasi merah-biru, putih-merah dan kuning-hitam.

Honda MSX 125 versi 2020
honda.com.vn
Honda MSX 125 versi 2020

Pada ketiga kelir tersebut terpampang logo Honda pada bagian tangki bahan bakar dan grafis MSX di bawahnya.

Berbeda banget jika dibandingkan dengan MSX di Jepang dan Thailand yang memiliki livery berbentuk garis pada beberapa bagian.

Baca Juga: Rapor Penjualan Honda BR-V, Mitsubishi Xpander Cross dan Suzuki XL7 Maret 2020. Siapa Unggul?

Editor : Fendi
Sumber : MotoSaigon.vn,honda.com.vn

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa