Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mantap! Tesla Berambisi Tahun Ini Bisa Bikin Taksi yang Bisa Nyetir Sendiri

Gayuh Satriyo Wibowo - Sabtu, 18 April 2020 | 16:40 WIB
Taksi otonom buatan Tesla
Automobilemag.com
Taksi otonom buatan Tesla

GridOto.com - Pabrikan mobil listrik Tesla dikenal dengan terobosan-terobosannya di dunia otomotif.

Sebut saja fitur Sentry Mode yang dapat merekam kejadian di sekitar mobil, juga kemampuan daya jelajah dari baterai mobil listriknya yang mampu menempuh jarak jauh.

Jangan lupa juga dengan hadirnya Cybertruck yang desainnya out of the box, tentu termasuk dengan banyaknya fitur yang dibawanya.

Dilansir dari Automobilemag.com, CEO Tesla Elon Musk, baru-baru ini mengatakan akan membuat terobosan baru di tahun 2020 dengan membuat taksi.

Taksi bukan sembarang taksi, tapi taksi ini bisa berkendara sendiri atau disebut juga kendaraan otonom.

Baca Juga: iMP Performance Bikin Tesla Model 3 Tampil Sporty Pakai Wide Body Kit

Tesla Model 3
Automobilemag.com
Tesla Model 3

Hal tersebut karena disematkannya perangkat berkendara otonom dengan tingkat SAE level 5 yang merupakan tingkat tertinggi dalam standar kendaraan otonom.

Di level ini, kendaraan otonom dapat berjalan sendiri tanpa adanya sopir di berbagai medan.

Pihak Tesla mengatakan dengan adanya sistem ini maka pemilik mobil akan diuntungkan.

Jadi ketika mobil tak digunakan, mereka bisa menyewakannya sebagai taksi otonom tanpa pengemudi.

Baca Juga: Angka Pemesanan Tesla Model 3 di China Meroket, 10 Unit Dipesan dalam Satu Menit!

Elon Musk berharap taksi otonom garapan mereka bisa beredar kali pertama di kota besar seperti San Fransisco, Amerika Serikat.

Tesla sepertinya begitu ambisius dengan teknologi mobil listrik otonom.

Mereka sudah merencanakan untuk membuat mobil listrik otonom dari tahun lalu.

Bahkan Elon Musk memproyeksikan bahwa Tesla di dua tahun ke depan, atau sekitar 2021 akan membuat mobil tanpa pedal dan setir kemudi.

 

 

Editor : Dida Argadea
Sumber : automobilemag.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa