Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waspada Corona!

Mau Mudik? Polisi Batasi Maksimal 3 Orang di Minibus, Kalau Sedan Cuma Boleh Berdua!

M. Adam Samudra - Selasa, 7 April 2020 | 13:26 WIB
Ilustrasi. Kepadatan di Gerbang Tol selama arus mudik libur Natal dan Tahun Baru 2020.
Istimewa.
Ilustrasi. Kepadatan di Gerbang Tol selama arus mudik libur Natal dan Tahun Baru 2020.

GridOto.com - Pemerintah bakal memberlakukan kebijakan ketat untuk masyarakat yang tetap mudik di tengah penyebaran virus Corona.

Salah satunya, mengimplementasikan jaga jarak fisik dengan mengurangi kapasitas penumpang, baik kendaraan umum maupun pribadi.

"Nantinya mobil sedan hanya diperbolehkan diisi dua orang, sementara minibus seperti Innova dan avanza hanya diperbolehkan mengangkut 3 orang," kata Kabagops Korlantas Polri Kombes Pol Benyamin saat dihubungi GridOto.com, Selasa (7/4/2020).

Selain itu, pemudik juga diharuskan melakukan isolasi mandiri selama 14 hari setelah kedatangan di kota kelahirannya dan 14 hari setelah kembali ke Jakarta atau kota lain tempat mereka kembali.

Baca Juga: Butuh Segini Biaya Buat Ganti Slang Radiator Mobil yang Rusak

Pemerintah Daerah diwajibkan untuk mendirikan fasilitas kesehatan yang dibutuhkan.

"Iya jadi kami tidak melarang tapi kita himbau tidak mudik. Kita tidak tahu sakit atau tidak, kita ini pembawa virus atau tidak apalagi Jakarta ini kan katanya masuk dalam zona merah. Bahkan sudah ada beberapa daerah yang sudah mudik malah jadi banyak yang terdampak virus tersebut," tegasnya.

Untuk diketahui, pemerintah sebelumnya meminta masyarakat tidak mudik, bahkan melarang PNS serta karyawan perusahaan milik negara kembali ke kampung halaman.

Baca Juga: Butuh Segini Biaya Buat Ganti Slang Radiator Mobil yang Rusak

Pemerintah juga menyiapkan insentif ekonomi bagi orang-orang yang memilih tidak kembali ke kampung halaman mereka. Insentif hanya diberikan kepada warga yang tak mudik.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa