Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Customaxi Yamaha x Yamaha Heritage Built

Usung Konsep Kayu dan Api, Ini Dia Yamaha XMAX Jawara Best Airbrush di Denpasar

Isal - Selasa, 4 Februari 2020 | 20:46 WIB
Yamaha XMAX juara best airbrush Customaxi Bali
Rizky Apryandi/GridOto.com
Yamaha XMAX juara best airbrush Customaxi Bali

GridOto.com - Siapa Sangka, Dibalik Kalemnya Yamaha XMAX Best Airbrush Customaxi Denpasar, tersimpan banyak makna.

Yup, Yamaha XMAX kepunyaan Kevin ini memang dilebur dengan warna yang ada artinya.

"Jadi konsep airbrush saya ini adalah kayu dan api," buka Kevin, owner Yamaha XMAX kepada GridOto.com.

Makanya kalau diperhatikan, disetiap bagian bodynya terdapat airbrush seperti serat pada kayu.

(Baca Juga: Digelar Maret Mendatang, Pameran Kendaraan Komersial GIICOMVEC 2020 Bakal Hadirkan Truk Listrik)

Bagi Kevin, warna dan serat kayu pada Yamaha XMAX miliknya punya arti mendalam.

"Saya tumbuh dan besar dari keluarga yang memiliki perusahaan kayu," jelas Kevin saat dihubungi melalui Whatsapp.

Ornamen airbrush kayu pada Yamaha XMAX juara best airbrush Customaxi Bali
Rizky Apryandi/GridOto.com
Ornamen airbrush kayu pada Yamaha XMAX juara best airbrush Customaxi Bali

Sebagian besar Yamaha XMAX airbrush kepunyaan Kevin juga dilebur dengan warna oranye.

"Kalau oranye itu logo perusahaan saya, kebetulan saya punyan perusahan yang bergerak di bidang transportasi," jelas Kevin.

Supaya enggak terlalu polos, Kevin menambahkan ornamen api di atas kayu.

( Baca Juga: Tangan Dingin TR3 Performance Beri Sentuhan Gahar ke Jeep Gladiator, Begini Tampilannya!)

"Garis-garis yang berwarna merah itu artinya api, supaya enggak terlalu polos saja dengan warna kayu," kata Kevin.

Selain airbrush, Kevin juga menyematkan Ohlins pada sokbreker belakang.

Sedangkan pada sektor knalpot, Kevin juga menggunakan knalpot Akrapovic buat Yamaha XMAX.

Ubahan yang terlihat lainnya adalah saddle atau jok.

Yamaha XMAX jawara best airbrush Customaxi Bali
Rizky Apryandi/GridOto.com
Yamaha XMAX jawara best airbrush Customaxi Bali

(Baca Juga: Begini Cara Merawat Sepatu Riding di Musim Hujan, Gampang Kok!)

Kevin menyematkan jok bawaan Yamaha XMAX Eropa.

Nah, soal penerangan Kevin menggunakan penerangan milik mobil.

"Lampu utamanya atau headlamp saya menggunakan lampu jenis proyektor kepunyaan Mitsubishi Pajero yang sudah dicostum," pungkasnya.

Data Modifikasi

Airbrush

Ban Depan dan Belakang: Pirelli Diablo Rosso.

Sokbreker Belakang: Ohlins.

Knalpot: Akrapovic.

Lampu: Headlamp Mitsubishi Pajero Custom.

Jantung Pacu Datsun 120 Pikap Kelahiran 1972 Dioperasi Jadi Senyap

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa