Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Michelin Perkenalkan Ban Belakang Baru, Diklaim Bisa Pecahkan Rekor Baru MotoGP

Fendi - Sabtu, 11 Januari 2020 | 14:28 WIB
Valentino Rossi salah satu pembalap yang puas dengan tes hasil ban Michelin setelah MotoGP 2019 berakhir
Yamaha MotoGP
Valentino Rossi salah satu pembalap yang puas dengan tes hasil ban Michelin setelah MotoGP 2019 berakhir


GridOto.com –  Konstruksi ban belakang baru Michelin untuk dipakai di MotoGP musim ini, baru saja diperkenalkan, diyakini kualitasnya lebih bagus.

Banyak pembalap MotoGP mengkritik kualitas ban belakang Michelin ketika dipakai pada motor mereka.

Menjawab keluhan itu, Michelin pun membuat konstruksi ban belakang baru dengan yang diklaim bisa mencetak rekor baru di MotoGP 2020.

Kamis (9/1/2020), melalui siaran persnya, Michelin menjabarkan evolusi terbaru dari ban slick belakang ini.

(Baca Juga: Usai Tes MotoGP Catalunya, Valentino Rossi Puji Kinerja Ban Michelin)

Konstruksi baru ban Michelin ini dikembangkan di beberapa tes selama tahun 2019.

Bahkan pada sesi khusus di sirkuit Phillip Island hari Jumat dalam akhir pekan MotoGP Australia.

Ban belakang baru ini dirancang agar lebih tahan lama dan memungkinkan untuk kinerja yang lebih baik.

Konstruksi ban belakang baru Michelin akan resmi dipakai saat uji coba di sirkuit Sepang, Februari 2020
Michelin_Sport
Konstruksi ban belakang baru Michelin akan resmi dipakai saat uji coba di sirkuit Sepang, Februari 2020

"Setelah jadwal uji coba yang intensif, kami sangat senang meluncurkan ban belakang konstruksi baru," kata Piero Taramasso, Two-Wheel Manager Michelin Motorsport, dalam siaran persnya.

“Kami telah bekerja pada evolusi terbaru ini untuk beberapa waktu dan dengan bantuan dan masukan yang komprehensif dari semua pembalap,” lanjutnya.

“Kami tahu kami telah menghasilkan ban yang akan meningkatkan kinerja untuk semua yang terkait,” lanjutnya.

Editor : Fendi
Sumber : Michelin Motorsport

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa