Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penambahan Karpet Bihun Pada Toyota Sienta Dapat Menyebabkan Susah Starter Loh!

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Senin, 9 Desember 2019 | 17:38 WIB
Penambahan karpet bihun pada Toyota Sienta dapat menyebabkan susah starter
Istimewa
Penambahan karpet bihun pada Toyota Sienta dapat menyebabkan susah starter

GridOto.com - Toyota Sienta yang mesinnya sulit hidup ketika distarter, bisa disebabkan karena pedal rem atau kopling terganjal karpet mobil.

Seperti dikatakan oleh Muri selaku Humas Toyota Sienta Community Indonesia (TOSCA). 

Muri menjelaskan alasan beberapa pemilik Toyota Sienta mengganti karpet bawaannya.

"Kalau karpet bawan pabrikan, dasarnya bahan, jadi kalau diinjek gampang kotor," ujar Muri saat dihubungi GridOto.com, Senin (9/12/2019).

(Baca Juga: Toyota Sienta Susah Starter? TOSCA: Karpetnya Terlalu Tebal!)

"Karpet bawaan pabrik, bahannya beludru, jadi gampang kotor, dan pemilik biasanya menambahkan karpet bihun atau karpet karet yang tebal," sambungnya.

Ilustrasi karpet mobil berbahan beludru
Istimewa
Ilustrasi karpet mobil berbahan beludru


Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi karpet yang mudah kotor, maka itu Muri pun menempuh langkah serupa.

"Nah, kalau saya sih ditambahkan aksesoris karpet karet yang tipis agar tidak kotor, selain itu karpet tipis tidak mengganjal saat posisi starter mobil," katanya.

Mengganti karpet Toyota Sienta dengan bahan karet tipis dapat menghindari resiko susah starter
Istimewa
Mengganti karpet Toyota Sienta dengan bahan karet tipis dapat menghindari resiko susah starter


Untuk sobat ketahui, penambahan aksesoris karpet mobil yang salah dapat menyebabkan pedal terganjal.

(Baca Juga: Pintu Geser Toyota Sienta Tidak Terbuka? Begini Cerita Komunitas TOSCA)

"Sebenernya yang bikin ganjal bukan diganti, tapi penambahan karpet," jelasnya.

Biasanya, lanjut Muri, pemilik Toyota Sienta itu menambahkan karpet bihun yang tebal.

"Untuk harganya sendiri bervariasi, mulai dari Rp 300 sampai Rp 500 ribuan untuk karpet bihun," tandasnya.

Nah, untuk sobat pemilik Sienta yang ingin ganti karpet mobilnya, pertimbangkan ketebalannya ya.

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa