Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ribuan Mobil dari 24 Komunitas Honda Ramaikan Honda Fastival 2

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Minggu, 24 November 2019 | 17:20 WIB
Honda Fastival 2 diramaikan lebih dari 3.000 mobil komunitas Honda.
Vedhit/GridOto.com
Honda Fastival 2 diramaikan lebih dari 3.000 mobil komunitas Honda.

GridOto.com - Lebih dari 3.000 mobil Honda dari 24 komunitas Honda di seluruh Indonedia berkumpul dalam acara Honda Fastival 2, Minggu (24/11/2019).

Berlokasi di Hall D2 JIExpo Kemayoran, Jakarta, acara ini menjadi apresiasi untuk komunitas dan pecinta mobil Honda yang dihadirkan oleh PT Honda Prospect Motor.

Acara Honda Fastival tahun ini merupakan gelaran ketiga yang diselenggarakan PT Honda Prospect Motor (HPM) bagi komunitas dan konsumen Honda. 

"Hari ini ada lebih dari 3.000 mobil dari 24 komunitas di event terbesar Honda di Jakarta, saya senang bertemu dengan anda semua," ujar Takehiro Wanatabe, Presiden Direktur PT Honda Prospect Motor Takehiro Watanabe saat Opening Ceremony Honda Fastival 2.

(Baca Juga: Harga Mobil Honda di Jakarta Tetap Meski BBNKB Naik)

Dalam acara Honda Fastival 2, pengunjung dapat mengikuti berbagai kegiatan seperti Time Attack, Slalom dan GoKart.

Bagi para pencinta F1, Honda menghadirkan pula kontes balap menggunakan F1 simulator.

Takehiro Watanabe memberi sambutan saat Opening Ceremony Honda Fastival 2.
Vedhit/GridOto.com
Takehiro Watanabe memberi sambutan saat Opening Ceremony Honda Fastival 2.

Peserta akan berlomba dengan peserta lainnya untuk meraih catatan waktu terbaik pada simulator tersebut.

Selain itu, terdapat juga Custom DieCast Contest dan DieCast Race Contest, dengan total hadiah jutaan rupiah

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa