Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terjadi Lagi Kecelakaan di Tol Cipularang, Libatkan Lima Kendaraan Akibat Truk Kontainer Rem Blong!

Muhammad Ermiel Zulfikar - Selasa, 10 September 2019 | 16:12 WIB
Truk Kontainer yang terlibat kecelakaan di KM 92 Tol Cipularang arah Jakarta.
Istimewa.
Truk Kontainer yang terlibat kecelakaan di KM 92 Tol Cipularang arah Jakarta.


GridOto.com - Belum lama setelah kecelakaan maut yang melibatkan 21 kendaraan di KM 91 Tol Cipularang, kini dikabarkan terjadi lagi kecelakaan di KM 92 Tol Cipularang arah Jakarta, Selasa (10/9/2019).

Dwi Winarsa, selaku General Manager PT Jasa Marga (Persero) Tbk Cabang Purbaleunyi menjelaskan, kecelakaan yang terjadi kali ini dipicu oleh dua kontainer.

Di mana salah satu kontainer mengalami rem blong dan menabrak kontainer lainnya.

(Baca Juga: Truk yang Kecelakaan di Tol Cipularang Terbukti Over Dimension, Dulu Waktu Diuji Pakai Bak Asli, Setelah Itu Diganti)

"Kami mengkonfirmasi terjadi kecelakaan di Jalan Tol Cipularang Km 92 arah Jakarta siang ini pukul 14.30 WIB," ujar Dwi dalam siaran resmi Jasa Marga.

"Di samping itu, kecelakaan juga melibatkan tiga kendaraan kecil golongan I," imbuhnya.

Lebih lanjut, Dwi mengungkapkan bahwa tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini.

Tapi dari kejadian itu, lajur jalan tol Cipularang arah Jakarta sempat tertutup akibat kontainer melintang di lajur 1 dan lajur 2.

(Baca Juga: Haruskah Jalur Truk dan Minibus di Tol Cipularang Dipisah? Mantan Bupati Purwakarta Angkat Bicara)

"Adapun korban luka dilaporkan sejumlah dua orang," kata Dwi lagi.

"Update ini kami sampaikan pada pukul 15.30 WIB dan akan kami berikan update informasi selanjutnya," tutupnya.

Meski begitu, kini kedua truk kontainer sudah dapat dipinggirkan ke bahu jalan, sehingga saat ini kedua lajur di lokasi kejadian telah dapat dilewati oleh pengguna jalan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa