Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Netflix Buat Acara TV Bertema Mobil Bernama Hyperdrive, Intip Trailernya Berikut!

Gayuh Satriyo Wibowo - Senin, 5 Agustus 2019 | 19:49 WIB
Lamborghini Huracan turut menjadi peserta acara TV buatan Netflix , Hyperdrive.
Lamborghini Huracan turut menjadi peserta acara TV buatan Netflix , Hyperdrive.

GridOto.com - Perusahaan produksi media asal Amerika, Netflix, garap sebuah TV show dengan tema mobil.

Acara yang diproduseri oleh Chris Cowan tersebut diberi judul Hyperdrive.

Memang apa isi dari acara Hyperdrive tersebut?

"Ini adalah acara Ninja Warrior ala Amerika yang dipadukan dengan film Fast and Furious," ujar Chris Cowan.

(Baca Juga: Perusahaan Ini Bayar Rp 500 Juta Per Tahun Plus Bonus Buat Cari Supercar Terbuang, Minat?)

Acara ini nantinya akan menampilkan pertarungan skill antar pengemudi.

Tiap-tiap driver dengan mobilnya masing-masing harus melewati berbagai rintangan yang telah disiapkan.

Seperti time-attack yang mewajibkan pengemudi meraih waktu secepat-cepatnya dalam melewati cone yang sudah disiapkan.

Tak hanya itu, ada pula set yang bernama 'The Leveler'.

(Baca Juga: Mengintip Dapur Pacu Ferrari SF90 Stradale, Supercar Rasa Hypercar!)

Pada rintangan The Leveler, para pengemudi harus melewati jembatan jungkat-jungkit dengan target yang sudah ditetapkan panitia.

Dalam acara ini, tak hanya skill yang diuji tapi mental dan keberanian dari para peserta juga diuji.

Selain rintangan yang sulit, acara ini juga cukup berbahaya jika dilakukan oleh amatir dan tanpa pengawasan.

Pada trailer yang dibagikan oleh Netflix, terlihat beberapa mobil yang akan menjadi peserta dalam lomba tersebut.

(Baca Juga: Dulu Pakai Kawasaki GPZ900R, di Film 'Top Gun: Maverick' Tom Cruise Ngegas Ninja H2. Ini Trailernya)

Ford Mustang yang dimodifikasi mirip dengan mobil polisi turut menjadi peserta Hyperdrive
Ford Mustang yang dimodifikasi mirip dengan mobil polisi turut menjadi peserta Hyperdrive

Paling tidak dari yang terlihat pada trailer ada beberapa Ford Mustang baik mobel lama maupun baru, ada Chevrolet Camaro generasi kedua, Dodge Charger tahun 1969, Ford Interceptor juga nampak disana.

Tak hanya mobil gawean negeri Paman Sam, ada juga mobil besutan Eropa dan Asia seperti BMW seri E30, Mercedes-Benz, Lamborghini Huracan, sampai Nissan Silvia juga hadir sebagai peserta.

Pengemudinya yang menjadi peserta pun datang dari berbagai profesi.

Ada yang masih siswa, sopir truk, jutawan, pengusaha, model, dan masih banyak lagi lainnya.

(Baca Juga: Dari Aston Martin hingga Toyota, Ini Mobil yang Pernah Dipakai James Bond Sejak Film Pertamanya)

Sepertinya seru ya sob acaranya.

Bagi yang penasaran bisa lihat trailer dari Hyperdrive buatan Netflix berikut.

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : youtube.com,hotcars.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa