Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Banyak Mobil Baru Pasang Foot Sensor di Power Back Door, Ini Alasannya

Radityo Herdianto - Jumat, 2 Agustus 2019 | 16:00 WIB
Toyota Fortuner TRD Sportivo Mengalami Update
Radityo Herdianto
Toyota Fortuner TRD Sportivo Mengalami Update

GridOto.com - Pada ajang pameran otomotif GIIAS 2019, beberapa pabrikan menyematkan fitur baru pada lini produk mobil barunya.

Salah satu yang cukup disorot adalah penambahan fitur power back door dengan foot sensor di beberapa mobil yang diluncurkan di GIIAS 2019.

Sebagai contoh Toyota Fortuner VRZ TRD Sportivo, Nissan X-Trail, dan DFSK Glory i-Auto yang sudah disematkan foot sensor pada power back door.

Mengapa power back door cukup menjadi fitur baru yang populer?

"Foot sensor memberikan kepraktisan lebih dan paling dibutuhkan ketika pemilik mobil ingin mengakses pintu bagasi," ujar Ricky Humisar, Deputy Product Division Head PT Sokonindo Automobile yang merupakan APM DFSK di Indonesia kepada GridOto.com.

Power Back Door dengan Foot Sensor di New Nissan X-Trail
Radityo Herdianto
Power Back Door dengan Foot Sensor di New Nissan X-Trail

(Baca Juga: DFSK Glory i-Auto Dilengkapi Power Back Door dengan Foot Sensor, Keren)

Contoh mudahnya ketika pemilik mobil sedang membawa barang dengan kedua tangan dan ingin memasukkan barang di bagasi.

Tanpa harus repot-repot meletakkan barang terlebih dahulu atau berusaha meraih tuas pintu bagasi, pemilik mobil tinggal menggerakkan kaki gaya menendang di area kolong bumper belakang.

Pintu bagasi secara elektrik akan terbuka dan pemilik mobil dengan mudah meletakkan barang di bagasi.

Hal serupa juga dikatakan oleh pihak Head of Media Relation PT PT Toyota Astra Motor (TAM), Dimas Aska.

"Ngapain harus repot merogoh kunci atau mau meraih tuas pintu bagasi kalau tangan lagi penuh, tinggal gerak gaya nendang pintu bagasi kebuka," tegas Dimas.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa