Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Update Harga Toyota Calya Baru Juli 2019, Pas Untuk Mobil Keluarga

Dia Saputra - Minggu, 21 Juli 2019 | 13:32 WIB
Toyota Calya
Toyota Astra Motor
Toyota Calya

GridOto.com - Toyota All New Calya memiliki desain yang elegan dan cocok jika digunakan untuk mobil keluarga dengan memiliki 7 tempat duduk untuk penumpang.

Jika kita bahas bagian exterior Toyota Calya terlihat lekukan lekukan bodinya yang elegan dan tampak eksklusif jika dipandang serta desain lampu belakangnya berkarakter modern sehingga memberi tampilan yang terlihat lebar.

Mobil ini menggunakan pelek untuk kaki-kaki 14 inci, sedangkan untuk keselamatan berkendara Toyota Calya dibekali dua airbag untuk pengemudi dan penumpang yang berada di depan.

(Baca Juga: Nih Harga Paket Audio Venom untuk Toyota Avanza di GIIAS 2019, Ada Diskon 10 Persen!)

Toyota Calya hadir dengan tiga pilihan yaitu 1.2 E M/T dengan mesin yang memiliki seri 3NR empat silinder 16 katup DOHC serta dual VVT-I yang menghasilkan 1,197 cc.

Ada juga Calya seri 1.2 G M/T dengan mesin yang sama seperti seri 1.2 E M/T, menggunakan mesin yang memiliki seri 3NR empat silinder 16 katup DOHC serta dual VVT-I yang menghasilkan 1,197 cc.

Serta seri 1.2 G A/T yang memiliki mesin yang sama juga seperti yang digunakan saudara-saudaranya, namun yang membedakan antara ketiga tipe ini adalah fitur-fiturnya.

Tidak hanya fitur-fitur saja yang membedakan namun transmisinya juga berbeda.

(Baca Juga: Update Harga Honda Vario 110 FI di Yogyakarta, Kedu & Banyumas, Selisihnya Hampir Rp 1 Jutaan!)

Calya seri 1.2 E M/T dan seri 1.2 G M/T menggunakan transmisi manual 5 percepatan sedang Toyota Calya Seri 1.2 G A/T menggunakan transmisi automatic 4 percepatan.

Untuk tangki bahan bakarnya ketiga seri ini memiliki kapasitas yang sama yaitu 36 liter.

Calya hadir dengan enam pilihan warna, mulai dari Hitam, Abu-abu Metalik, Silver metallic, Putih, Orange metalic dan Merah.

Harga Toyota All New Calya baru masih sekitar Rp 135.350.000 On The Road (OTR) Jakarta.

Editor : Hendra
Sumber : Toyota.Astra.Co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa