Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

f1

Mercedes Panik Usai Mobil Lance Stroll Terbakar di F1 Kanada

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 9 Juni 2019 | 18:25 WIB
Mobil Lance Stroll mengeluarkan api besar di FP3 F1 Kanada 2019
PlanetF1.com
Mobil Lance Stroll mengeluarkan api besar di FP3 F1 Kanada 2019

GridOto.com - Mobil Lance Stroll (tim Racing Point) mengeluarkan api yang besar di FP3 F1 Kanada, Sabtu (8/6).

Hal itu membuat Mercedes, selaku pemasok mesin tim Racing Point panik.

Bos Mercedes F1, Toto Wolff, mengungkapkan kekhawatiran pihaknya soal mesin spek-2 yang dipakai oleh tim Racing Point.

Itu karena 2 pembalap tim Mercedes, Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas, juga memakai upgrade mesin spek-2 yang sama mulai balapan di Kanada akhir pekan ini.

(Baca Juga: WorldSBK Spanyol: Menang Superpole Race, Alvaro Bautista Raih Kemenangan 12+1)

Toto Wolff takut jika mobil yang memakai mesin Mercedes akan mengalami masalah serupa.

"Kami sangat khawatir soal masalah mesinnya," kata Wolff dilansir GridOto.com dari Planet F1.

"Kami masih belum benar-benar tahu dari apa api itu, padahal mesin baru ini mengeluarkan api saat mau keluar trek di mana pembalap tidak menginjak gas terlalu kuat," sambungnya.

Wolff mengaku pihaknya langsung melakukan investigasi soal hal ini agar tidak terjadi ke tim lain yang memakai mesin spek-2 Mercedes.

Editor : Fendi
Sumber : planetf1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa