Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Senggolan Dua Mobil Honda Brio Berakhir Berenang di Embung, Sopir Diduga Tak Miliki SIM

Ilham Fariq M - Sabtu, 1 Juni 2019 | 10:15 WIB
Dua mobil Honda Brio putih dan merah saling senggol hingga berakibat tercebur ke dalam Embung di Pati, Jawa Tengah
Istimewa
Dua mobil Honda Brio putih dan merah saling senggol hingga berakibat tercebur ke dalam Embung di Pati, Jawa Tengah

Iptu Sukarno menerangkan kronologi kejadian di mana kondisi jalan yang cukup ramai, Brio putih bermaksud mendahului Brio merah.

Kedua mobil sama-sama melaju dari arah timur.

"Namun, Brio putih mengambil jalur terlalu ke kiri sehingga menyenggol ujung depan sebelah kanan Brio merah. Akibatnya, keduanya tak dapat mengendalikan laju kendaraan. Kemudian meluncur terjun ke dalam embung," jelasnya.

Brio merah menjadi mobil yang paling jauh masuk ke dalam embung, karena hampir seluruh bodi mobil berada di dalam air.

(Baca Juga: Tidak Bisa Mengontrol Kecepatan, Honda CBR Tabrak Toyota Yaris di Sidoarjo)

Adapun posisi Brio putih setelah tercebur masuk berada di tepi embung dengan bagian depan mobil menyelam ke air.

Semua sopir dan penumpang kedua mobil selamat.

Warga membantu evakuasi mobil Brio yang tercebur ke dalam embung Desa Sembaturagung, Kecamatan Jakenan, Pati, Jawa Tengah.

Beruntung, tidak ada korban luka dalam peristiwa ini, tetapi insiden kecelakaan ini berhasil menarik perhatian warga sekitar dan menjadi tontonan saat evakuasi korban serta mobil.

Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul "Kecelakaan di Pati, Dua Brio Beda Warna Senggolan, Sama-sama Tercebur ke Dalam Embung"

Editor : Fendi
Sumber : TribunJateng

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa