Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nissan Datsun Luncurkan Program Mudik, Begini Detailnya!

Naufal Shafly - Selasa, 28 Mei 2019 | 05:30 WIB
Ilustrasi mobil servis Datsun untuk program mudik 2019
Naufal Shafly/GridOto.com
Ilustrasi mobil servis Datsun untuk program mudik 2019

GridOto.com - PT Nissan Motor Indonesia (NMI) meluncurkan kampanye 'Mudik aman dan nyaman bersama Nissan dan Datsun'.

Dalam program ini, Nissan dan Datsun menyediakan tiga layanan yakni Posko Mudik, Mobil Siaga, dan Bengkel Siaga+.

Program tersebut berlangsung selama 31 Mei hingga 9 Juni 2019.

Selain itu, ada juga Nissan Datsun rest point yang beroperasi 24 jam di empat titik, yakni rest area Cikampek KM 57, rest area Kanci KM 207A dan 208B, serta SPBU Bayuglugur Situbondo.

(Baca Juga: Out Now! Video First Drive Nissan Serena HWS Yang Makin Praktis)

Nissan Datsun juga menyediakan 5 mobil siaga, dan 8 Emergency Roadside Assistance (ERA), serta di 4 titik rest point yang masing-masing tersedia satu mobil towing.

Layanan ERA sendiri terdapat di 8 kota yaitu Jakarta, Bandung, Surabaya, Cirebon, Semarang, Yogyakarta, Bali, dan Medan.

Mobil Servis Siaga Datsun untuk program mudik 2019
Naufal Shafly/GridOto.com
Mobil Servis Siaga Datsun untuk program mudik 2019


Untuk memaksimalkan pelayanan, Nissan Datsun juga memastikan 26 bengkelnya tetap buka selama periode lebaran.

Ke-26 bengkel tersebut tersebar di Sumatera, Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, dan Sulawesi.

(Baca Juga: Nissan March Sangar Tongkrongan Bergaya Racing Jeroan Turbo )

"Untuk keadaan darurat, konsumen bisa menelfon layanan call center kami, nantinya teknisi kami akan berupaya menyelesaikan problem kendaraan tersebut di tempat," ucap Donny Taulo, Manager Aftersales NMI.

Jika nantinya masalah pada kendaraan tersebut tidak dapat diselesaikan di tempat, mobil akan ditowing menuju dealer terdekat.

Selama periode lebaran ini, konsumen akan mendapatkan bebas biaya jasa penggantian komponen di Posko Siaga.

"Program ini berlaku untuk semua konsumen Nissan, baik yang tahun-tahun lama seperti Nissan Terrano, atau yang terbaru seperti All New Nissan Livina," tutup Donny.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa