Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Polisi Tegaskan Akan Tindak Pelaku Balap Liar yang Marak Saat Ramadan

Dida Argadea - Jumat, 10 Mei 2019 | 10:00 WIB
Ilustrasi, Pembubaran balap liar di Jalur Lintas Selatan Pracimantoro Wonogiri.
Instagram/@e_p_p_b
Ilustrasi, Pembubaran balap liar di Jalur Lintas Selatan Pracimantoro Wonogiri.

GridOto.com - Di bulan Ramadan kegiatan balap liar kembali marak bermunculan.

Bahkan sejumlah video juga sudah beredar dan viral di sosial media.

Bundaran Pondok Indah, Jalan Metro Pondok Indah, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan disebut sebagai salah satu lokasi favorit para remaja untuk balap liar.

Menanggapi hal ini, Aparat Polsek Kebayoran Lama mengaku akan melakukan razia dan menindak siapa saja yang melakukan trek-trekan di kawasan itu.

(Baca Juga : Tim Cobra Polres Lumajang Amankan 16 Motor Bodong di Balap Liar)

Kompol Telly Alvin selaku Kapolsek Kebayoran Lama mengungkapkan, sejak beberapa hari lalu pihaknya memang masih fokus dalam pengamanan rekapitulasi suara pemilu sehingga personel terpecah dalam menjaga lokasi-lokasi rawan balap liar.

"Kami akan tindak lanjuti adanya informasi balap liar itu," ujar Telly, dikutip dari Wartakotalive.com.

Ilustrasi balap liar
Kompas.com/Taufiqurrahman
Ilustrasi balap liar

Telly juga menerangkan, pihaknya bakal bertindak tegas dalam menerapkan hukuman bagi pelaku balap liar, karena selain bisa membahayakan pengguna jalan lain, juga meresahkan masyarakat.

"Ya pasti akan kami amankan dan lakukan razia," imbuhnya.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Wartakotalive.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa