Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Di Sini Seharusnya Tempat Pasang Pemberat Pada Motor Drag Bike

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Kamis, 18 April 2019 | 17:23 WIB
Motor drag bike untuk kelas Matik 200 cc milik Vincent Racing Gallery (VRG)
Motor drag bike untuk kelas Matik 200 cc milik Vincent Racing Gallery (VRG)

GridOto.com - Seperti halnya kompetisi, ajang balap drag bike pun memilki banyak aturan yang diberlakukan, salah satunya ialah soal batasan bobot.

Hal tersebut membuat para kru tim dan mekanik memutar otak, karena biasanya motor drag harus dibuat seringan mungkin.

Yang jadi masalah adalah kalau pembalap yang dipilih memiliki berat terlalu ringan, walaupun sebetulnya joki ringan memiliki keuntungan tersendiri.

Hal itulah yang memaksa para kru tim memasang pemberat sebagai tambahan bobot pada motor untuk memenuhi kriteria.

(Baca Juga : Bukan Pakai Gear atau Bandul, Ini Bahan Yang Seharusnya Dijadikan Pemberat di Drag Bike)

Memakai pemberat pun juga tidak boleh asal pasang di sembarang tempat.

Pemberat drag bike juga harus dari bahan besi dan tidak menyerupai gear atau benda tajam yang berbahaya.

Karena harus mempertimbangkan dari segi keamanan dan kenyamanan si pembalap nantinya, serta penonton juga tentunya.

Nah GridOto.com akan kasih tau buat kamu nih sob, dimana sih sebetulnya tempat taruh pemberat yang aman dan nyaman.

(Baca Juga : Yamaha NMAX Dimodif Drag Bike, Terpaksa Pakai Ban Cacing Deh)

"Kalau menurut saya di bagian yang kosong dan tidak menggangu saat bongkar mesin," Ujar Vincent selaku Owner Tim Drag Vincent Racing Gallery (VRG) saat dihubungi GridOto.com (18/4/2019).

Vincent pun menyampaikan kalau beda kelas motor beda pula tempat menaruh pemberatnya.

"Beda motor beda taruhnya, soal nya setiap motor beda-beda," katanya.
 
Vincent pun memberikan contoh tempat menaruh pemberat untuk motor kelas Matik 200 cc.
 
 
"Saya biasa di jok paling belakang sama di depan dekat aki," ungkapnya.
 
Untuk menghindari bahaga pemberat terlepas, Vincent menggunakan perekat dan dipasangkan sangat kuat agar tidak terlepas saat balapan.
 
"Biasa kita pakai lakban dililit sampai kencang, jadi resiko lepasnya dikit banget," tuturnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa