Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Blak-blakan Wira Sentosa: Awal Mula Memulai Bisnis Speedometer

Taufiq JF Putra - Senin, 25 Maret 2019 | 10:45 WIB
SACS Speedglow adalah bengkel spesialis speedometer
RR Inne Aveline
SACS Speedglow adalah bengkel spesialis speedometer

GridOto.com - Mengubah speedometer menjadi salah satu tren modifikasi saat ini, dan kebanyakan dari speedometer tersebut yang diubah warna pencahayaannya.

SACS Speedglow atau Specialist Auto Colour Speedometer pun hadir untuk bisa mengubah speedometer seperti yang diinginkan. 

Bengkel spesialis speedometer ini terletak di Jl. Raya Pondok Gede No.23-24, Jatirahayu, Pondok Melati, Bekasi, Jawa Barat.

Jika ditarik ke belakang, SACS Speedglow sudah ada sejak 27 Februari 1998, dan diklaim menjadi bengkel pertama yang bergerak di bidang speedometer di Indonesia.

(Baca Juga : Ganti Sokbreker Fortuner VRZ Bikin Fortuner Ini Jadi Lebih Nyaman)

Hal tersebut langsung diungkapkan oleh ownernya, Wira Sentosa.

Wira pun membagikan ceritanya awal mula ia membuat bengkel spesialis khusus speedometer ini.

"Dulu kuliahnya memang tentang speedometer, pas kuliah bikin speedometer adaptor, selain itu dulu juga bikin speedometer yang bervariasi, bisa ganti-ganti warna," ucapnya.

Pada tahun 1996-1998 memang sedang tren mengganti-ganti warna speedometer menjadi putih, sebab saat itu rata-rata speedometer berwarna hitam.

(Baca Juga : Kabinnya Keren, Ini 3 Mobil Peraih MBtech Awards di IAM MBtech Surabaya)

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa