Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Formula 1

Masih Ada Perubahan, Ferrari Cari ‘Pembantu’ Bos Tim F1 Mattia Binotto

Fendi - Kamis, 31 Januari 2019 | 14:22 WIB
Ferrari akan mencari orang untuk membantu tugas bos tim Mattia Binotto
rsi.ch
Ferrari akan mencari orang untuk membantu tugas bos tim Mattia Binotto


GridOto.com – Perubahan yang ada di tubuh tim Ferrari belum selesai, kabarnya mereka masih mencari orang untuk membantu tugas bos tim Mattia Binotto.

Menyambut musim balap F1 2019, Ferrari telah mengganti bos timnya, dari Maurizio Arrivabene ke Mattia Binotto.

Beberapa hari lalu Alberto Antonini selaku press officer meninggalkan tim, digantikan Silvia Hoffer Frangipane yang sebelumnya bekerja untuk McLaren.

Kabar dari Sky Sports Italia, perubahan di kubu tim merah terus berlanjut.

(Baca Juga : Apa Bedanya Bos Tim F1 Ferrari Mattia Binotto dan Maurizio Arrivabene?)

Kabarnya, Stefano Domenicali, kini menjabat CEO Lamborghini, akan kembali ke tim dan membantu Mattia Binotto.

Sky Sports Italia mengklaim mereka memiliki informan dari dalam yang mengatakan bahwa Ferrari akan segera menunjuk "orang yang penting dan berpengalaman" untuk membantu Binotto.

“Binotto adalah orang dengan keterampilan hebat” kata sumber Sky Sports, dikutip GridOto.com dari gpfans.com.

Stefano Domenicali, CEO Lamborghini
Twitter/pirellisport
Stefano Domenicali, CEO Lamborghini

“Baik di sisi teknis dan di sisi organisasi,” lanjutnya.

"Dia tahu betul bahwa sejumlah pekerjaan yang menunggunya lebih besar daripada yang sudah dia hadapi dalam dua musim terakhir, dan dia tidak akan membiarkan kesempatan ini," ujarnya.

(Baca Juga : Livery Mobil F1 Ferrari Akan Berubah, Sama dengan Ducati MotoGP?)

Mattia Binotto sebelumnya adalah menjabat direktur teknik, kabarnya ia terlibat perselisihan dengan Maurrizio Arrivabene.

Kabar mengenai kembalinya Stefano Domenicali ke Maranello, juga dipublikasikan media-media Italia lain di bulan Januari ini.

Seperti di Autosprint, Corriere della Sera dan La Repubblica yang mengklaim 'kembalinya segera' Stefano Domenicali dari CEO Lamborghini ke Ferrari.

Editor : Fendi
Sumber : gpfans.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa