Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kurang Waspada, Mau Ngetes Burung Malah Tewas Terlindas Truk Trailer

Adi Wira Bhre Anggono - Sabtu, 26 Januari 2019 | 17:30 WIB
Kecelakaan di Jalan Raya Sukomulyo, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik yang menewaskan seorang pengendara motor, Sabtu (25/1/2019).
Tribun jatim/Willy Abraham
Kecelakaan di Jalan Raya Sukomulyo, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik yang menewaskan seorang pengendara motor, Sabtu (25/1/2019).

GridOto.com - Bukti pentingnya wasapda dengan blind-spot (titik buta) saat berkendara di jalanan umum bisa kita pelajari dari kejadian satu ini.

Seorang warga Kelurahan Lumpur, Kecamatan Gresik, Kabupaten Gresik, terpaksa meregang nyawa di Jalan Raya Sukomulyo, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik pada Sabtu (26/1/19) siang.

Korban yang bernama Firda (25) saat itu hendak mengetes kicau burung cucak hijau miliknya bersama Khoirul Puji Nuryanto (41) di Kelurahan Tengger, Kabupaten Manyar.

Mereka berdua mengendarai Honda Vario W 3062 YI dengan Khoirul sebagai pemegang kemudi, sedangkan Firda di belakang sambil menggendong kandang burung.

Saat tiba di lokasi kejadian, Khoirul bermaksud hendak menyalip truk trailer pengangkut kayu dari sebelah kiri.

(Baca Juga : Seorang Ibu Tergeletak di Jalan Raya, Rok Terlilit di Gir Yamaha Vega)

Namun, ternyata ada sebuah truk tangki yang sedang parkir di bahu jalan, seketika itu juga Khoirul mengerem laju motornya.

"Jarak yang terlalu dekat membuat keduanya menabrak bagian belakang truk tangki itu lalu jatuh ke kanan," ujar Kanit Laka Lantas Polres Gresik, Ipda Yossy.

Keduanya terjatuh ke kanan, namun nahas Firda jatuh dengan posisi masuk ke bagian kolong truk trailer bersama kurungan burung yang dibawanya.

Perut Firda langsung terlindas roda belakang sebelah kiri truk trailer yang dikemudikan oleh Syafi'i (54) warga Romokrembangan, Surabaya.

Editor : Anton Hari Wirawan
Sumber : Surya.co.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa