Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ganti Tangki Lebih Besar, Indikator Bensin Yamaha NMAX Tetap Normal?

Mohammad Nurul Hidayah - Rabu, 28 November 2018 | 15:15 WIB
Panel instrumen NMAX 155 2018 sudah full digital negative display
Roro Aveline
Panel instrumen NMAX 155 2018 sudah full digital negative display

GridOto.com – Saat mengganti tangki Yamaha NMAX dengan yang lebih besar, apakah indikator bensin tetap berfungsi normal?

Maklum, kapasitas tangki yang membuat bensin lebih banyak tentu membuat pembacaan indikator bensin menjadi berbeda.

Makanya, banyak yang bertanya apakah komponen ini tetap berfungsi normal?

“Karena ubahan hanya pada tangki, tentu sensor atau pelampung bensin bisa tetap bekerja. Namun, cara bacanya jadi berbeda,” buka Wisnu Adi Saputro, owner bengkel Rakyat Sinting Matic Shop (RSMS) kepada GridOto.com di Pejaten, Jakarta Selatan.

(BACA JUGA: Upgrade Headlamp LED, Berapa Biayanya dan Lama Pengerjaannya?)

Sebab, sensor itu hanya membaca jumlah bensin layaknya kapasitas tangki bawaan motor.

“Ketika pasang tangki besar, indikator akan tetap menunjukkan bensin full meskipun sebenarnya sudah berkurang banyak,” ujarnya.

Ilustrasi speedometer Yamaha Aerox 155
Yamaha
Ilustrasi speedometer Yamaha Aerox 155

Sebagai gambaran, tangki bawaan NMAX sebesar 6,6 liter saat diganti dengan tangki 12 liter akan tetap terbaca full meskipun isinya tinggal 7 liter.

“Nah kalau bensin di tangki sudah tinggal 3 liter, indikator bensin baru akan menunjukkan bahwa isinya tinggal setengah,” terang pria yang akrab disapa Inu tersebut.

(BACA JUGA: Catat! Ini Ruginya Cuci Motor Pakai Air Bertekanan Tinggi)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa