Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Porsche Panamera Sport Turismo Jadi Mirip Estate, Ini Kelebihannya Sob

Dio Dananjaya - Sabtu, 3 November 2018 | 10:05 WIB
Porsche Panamera 4S Sport Turismo dengan kelegaan seperti estate
Fikrirm/GridOto.com
Porsche Panamera 4S Sport Turismo dengan kelegaan seperti estate

GridOto.com - Porsche baru saja memperkenalkan Panamera 4S Sport Tourismo di Porsche Center Jakarta, Jumat (2/11/2018).

Dibanding model Panamera Saloon, Panamera 4S Sport Turismo punya desain yang agak berbeda.

Jika dilihat, ia memang menyerupai estate yang tengah ngetren lagi belakangan ini.

Asyiknya karena punya desain lebih lega, Panamera 4S Sport Turismo juga bisa menampung lebih banyak barang bawaan.

(BACA JUGA: SEMA Show 2018 : D. Throne, Mobil Mainan Buat Anak Seharga Mobil Beneran)

"Hal ini bisa didapat karena desain pilar C yang lebih tinggi, kalau Panamera Saloon kan basisnya sport coupe jadi lebih rendah," kata Ricko Boen, Sales & Marketing Trainer Porsche Indonesia.

Buritan Panamera Sport Turismo semakin sexy
Fikrirm
Buritan Panamera Sport Turismo semakin sexy

"Porsche Panamera 4S Sport Turismo bisa dibilang sudah seperti estate, karena kalau di luar negeri juga dipakai untuk bisa membawa peliharaan," lanjutnya pada kesempatan itu.

Yup, Ricko berujar jika kebiasaan orang-orang di Eropa kerap membawa hewan peliharaan dan barang menggunakan mobil estate.

Hal ini bisa dilakukan karena kelegaan kabin dari sebuah station wagon memang lebih besar ketimbang sedan.

"Di kabin bagian belakang itu muat anjing yang enggak terlalu besar, tapi kalau Panamera Saloon enggak bisa," tutupnya.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa