Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Parkir Mobil Tingkat di Amerika Serikat Runtuh dan Timpa 21 Mobil

Ignatius Ferdian - Rabu, 1 Agustus 2018 | 07:58 WIB
Parkiran roboh dan melibatkan 21 mobil
Foxnews
Parkiran roboh dan melibatkan 21 mobil

GridOto.com - Kejadian ini terjadi di blok 4.500 Fuller Drive, Texas, Amerika Serikat, Selasa (31/7/2018) jam 11.30.

Untungnya tidak ada yang terluka saat kejadian berlangsung.

Dilansir dari Foxnews setidaknya 21 mobil ada saat kejadian tersebut.

Bahkan lima jam kemudian setelah parkir roboh, bagian lain dari parkir tersebut juga ikut runtuh.

(BACA JUGA : Belasan Motor Bergelimpangan Jatuh Karena Tetesan Oli dari Truk di Jakarta Utara)

Parkir mobil dua lantai roboh di Texas
Foxnews
Parkir mobil dua lantai roboh di Texas

Departemen pemadam kebakaran mengatakan bahwa tim penyelamat dan K-9 memastikan tidak ada orang yang berada dalam mobil.

Pada Selasa malam, petugas pemadam kebakaran menyebutkan bahwa insiden itu terjadi spontan.

Masih belum jelas apa yang menyebabkan lantai tersebut roboh.

Tempat parkir tersebut terletak berdekatan dengan beberapa kantor dokter di sebuah gedung rumah sakit.

Editor : Niko Fiandri
Sumber : Foxnews

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa