Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Santri Kena Tilang Polisi, Minta Maaf ke Ibu dan Tulis Surat, Isinya Bikin Nyesek...

Yosana Okter Handono - Selasa, 10 Juli 2018 | 06:02 WIB
Santri kena tilang, tulis surat permintaan maaf ke ibu
video.tribunnews.com
Santri kena tilang, tulis surat permintaan maaf ke ibu

Ya begini ini akibatnya Bu, saya minta maaf sekali ya Bu, sebenarnya saya tidak mau membuat beban pikiran Ibu tambah besar.

Terus saya akan menabung dulu buat membantu Ibu.

Saya tidak bisa ngomong langsung saya takut jika Ibu marah.

Makanya saya hanya bisa menulis surat ini, sekaligus memberikan ini (surat tilang), Bu.

Sudah, sekarang saya tidak usah diberi uang saku.

Makanya kemarin saya tidak mau dibelikan sepatu, ya ini alasannya.

Saya juga kasihan Bapak kerja jauh-jauh tapi anaknya kok malah membuat masalah.

Saya sungguh menyesal sekali Bu.

Sekarang saya takut kalau begini-begini tanpa Ibu.

Bu, saya sebenarnya juga mengerti uang Ibu sudah habis, terus utang Ibu juga banyak.

Tapi bagaimana lagi, namanya nasib Bu.

Mungkin Ibu setelah melihat surat dari polisi (surat tilang) ini akan lemas.

Saya minta maaf ya Bu, jangan marah ya Bu, sudah nasib.

Saya sayang sama Ibu.

Maaf juga jika selama ini saya sering menyusahkan Ibu.

Jangan marah ya Bu, saya takut jika Ibu marah.

Terus jika Ibu marah saya jadi kepikiran. Terima kasih Ibu.

RW (sayang ibu dan bapak)

Wasallamu'alaikum wr, wb."

Bisa dibilang, cerita ini mengingatkan mengingatkan kita semua Sob.

Kalau yang namanya restu atau doa ibu itu penting ya...

Artikel Serupa Pernah Tayang di Jatim.tribunnews.com dengan Judul Kena Tilang Polisi, Bocah Ini Tiba-tiba Gelisah dan Tulis Surat, Isinya Bikin Sang Ibu Menangis

Editor : Hendra
Sumber : Jatim.tribunnews.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa