Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cihuyy! Auto2000 Kasih Program Menarik untuk Pembelian Toyota Yaris

Muhammad Ermiel Zulfikar - Selasa, 15 Mei 2018 | 19:44 WIB
Toyota Yaris TRD Sportivo CVT 2018
Roro Aveline
Toyota Yaris TRD Sportivo CVT 2018


GridOto.com - Menyambut libur Hari Raya Idul Fitri dan libur sekolah secara bersamaan, Auto2000 hadirkan program 'Mudik Semakin Seru Bersama Auto2000'.

Salah satunya adalah hadirkan program menarik bagi calon pembeli Toyota Yaris, di bulan Mei dan Juni 2018.

Pembeli Toyota Yaris langsung mendapatkan paket Pesta (Paket Service Toyota), untuk tiga tahun atau setara 40 ribu km.

Yaitu gratis jasa dan biaya suku cadang selama 3 tahun, baik pembelian secara cash maupun kredit.

(BACA JUGA: Keluar Jalur Nih CBR900R Jadi Scrambler Berkelir Army Look)

Sebagai ilustrasi, harga paket Pesta 3 Tahun/40.000 km untuk Toyota Yaris A/T sebesar Rp 2,6 juta.

Auto2000 juga memiliki layanan-layanan tambahan, seperti booking service bagi konsumen yang servis di bengkel resmi nya.

Lalu, Toyota Home Service (THS) yang membuat pelanggan tidak perlu repot ke bengkel untuk servis berkala.

Atau Emergency Roadside Assitance (ERA) yang memberikan layanan darurat bagi pengguna mobil yang terkena masalah di jalan.

(BACA JUGA: Duh! Nasib Juara Dunia F1 Fernando Alonso di Ujung Tanduk Sob)

"Auto2000 menyediakan beragam hadiah menarik bagi calon konsumen Toyota yang ingin membeli mobil baru dan kemudahan pembiayaan untuk kebutuhan mudik Lebaran dan libur anak sekolah," ujar Martogi Siahaan, Chief Executive Auto2000, Selasa (15/5/2018).

"Semua benefit tersebut memanjakan calon pemilik mobil Toyota, sehingga mereka merasakan pengalaman unik dan mengesankan, dan pada akhirnya menjadi pelanggan setia dealer resmi Auto2000," lanjutnya dalam siaran rilis Auto2000.

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : Rilis Media Auto2000

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa