Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Diintai Sebulan Maling Curanmor Tercyduk. Motornya Dijual Rp 2,3 Juta

Hendra - Senin, 26 Februari 2018 | 16:30 WIB
Akhirnya ditangkap petugas
Polri
Akhirnya ditangkap petugas

GridOto.com- Petugas Polsek Pademangan, Jakarta Utara berhasil menangkap pencurian motor, Minggu (24/02).

Aksi pencuruan dilakukan tersangka pada Minggu 14 Januari 2018  di Jalan Gunung Sahari, Pademangan Barat, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara.

Saat itu korban Sofyan Asyari Asanudin (26) Bandung Jabar, sedang melintas di lokasi dengan Honda Scoopy.

Saat melintas tersebut, tiba-tiba di depan korban terlihat grombolan anak tawuran.

(BACA JUGA : Siapa Sangka, Yang Satu Ini Aslinya Adalah Sebuah Motor Enduro)

Spontan korban kabur menyelamatkan diri dan meninggalkan motornya di pinggir jalan.

Beberapa saat kemudian korban kembali, ia melihat motornya sudah tidak ada di tempat.

Kapolsek Pademangan Kompol Sri Hartatik mengatakan pria yang ditangkap tersebut berinisial A (21) warga Pademangan.

“Yang bersangkutan ditangkap saat berada di kawasan Nalo Pademangan Jakarta Utara,” ujar Kompol Sri.

Sabtu tanggal 24 Februari 2018 atau sehari sebelum penangkapan, tim Polsek Pademangan sedang observasi wilayah.

Petugas mendapat informasi dari masyarakat pelaku Anwar sedang berada di daerah Nalo Pademangan, Jakarta Utara.

“Atas informasi tersebut pelaku dapat diamankan selanjutnya dilakukan introgasi dan pelaku mengakui sudah menjual motor tersebut kepada seorang pembeli seharga Rp 2.300.000,” terang Kapolsek.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa