Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Panas! Honda CRF150L Berhasil Libas Penjualan Kawasaki KLX 150

Dida Argadea - Rabu, 14 Februari 2018 | 14:05 WIB
Honda CRF150L
DAB/Otomotifnet.com
Honda CRF150L

GridOto.com - Melihat sepak terjang Kawasaki yang asyik bermain di segmen dual purpose dengan KLX-nya, Astra Honda Motor (AHM) akhirnya ikut merilis CRF150L pada akhir 2017 silam.

Datang sebagai penantang KLX-series yang sudah lebih dahulu bermain di segmen dual purpose 150 cc, rupanya CRF150L di Januari 2018 sudah berhasil menyalip penjualan KLX-series.

Berdasarkan data AISI (Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia) di Januari 2018 penjualan whole sales CRF150L mencapai 4.931 unit.

Jumlah tersebut unggul sangat tipis dari KLX-series yang mencetak angka 4.914 unit.

(BACA JUGA: Honda CRF150L Berkaki Pendek Biar Lebih Nyaman)

Kawasaki KLX150 dan Honda CRF150L
GridOto.com
Kawasaki KLX150 dan Honda CRF150L

Menariknya adalah prestasi CRF150L tersebut hanya bertumpu pada satu varian dan satu pilihan warna.

Bandingkan dengan KLX yang punya beberapa varian mulai dari standar, KLX150 BF, KLX150 BF SE hingga KLX 150 BF extreme.

Fitur dan teknologi bisa jadi menjadi merupakan kekuatan CRF150 dalam menumbangkan Kawasaki KLX 150.

(BACA JUGA: Ingin Tampil Beda, Kawasaki KLX Pilih Berjubah KTM)

Kawasaki KLX150
Kawasaki
Kawasaki KLX150

Seperti diketahui CRF150L hadir dengan menganut sok upside down, pengabut bahan bakar injeksi serta panel indikator full digital.

Sedangkan KLX meski ada varian yang juga punya sok upside down, tapi masih menggunakan karburator sebagai dalam sistem pembakarannya.

Dengan hasil tersebut, persaingan segmen dual purpose 150 cc makin panas nih.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa