Layak Jadi Mobil Keluarga, Mitsubishi Xpander 2019 Bekas Harganya Tinggal Segini

ARSN - Minggu, 11 Januari 2026 | 07:40 WIB

Ilustrasi Mitsubishi Xpander bekas (ARSN - )

GridOto.com - Yap, di bursa mobil bekas (mobkas), Mitsubishi Xpander 2019 ini harganya mulai terjangkau.

Mitsubishi Xpander punya tampang yang gahar, sporty dan tentunya menarik untuk dilihat.

Kabinnya muat 7 penumpang dengan banyak kompartemen penyimpanan dan kabin yang senyap.

Walaupun di kelas mobil LMPV, tapi begitu masuk ke dalam kabin Mitsubishi Xpander, terasa mewah dibanding kompotitor sekelasnya.

Warna dasbor beige mengesankan aura yang lebih lapang dan mewah, begitupun dengan ornamen wood panel di dasbor dan door trim.

Mesinnya memakai 1.5L MIVEC yang punya performa bertenaga dan efisiensi bahan bakar.

YT Otoseken
Ilustrasi mesin Mitsubishi Xpander

Walaupun tidak yang paling kencang di kelasnya, tapi performa mesin Xpander sudah lumayan.

Mitsubishi Xpander didukung ground clearance yang tinggi sebesar 205 mm.

Makanya sangat cocok untuk dipacu di berbagai medan, baik dari perkotaan atau perjalanan jauh.