Tahun Lalu Jatim Jadi Laka Tertinggi, Kapolri: Jangan Buru-buru Ingin Sampai Kampung

M. Adam Samudra - Jumat, 5 April 2024 | 13:30 WIB

Kapolri cek jalur mudik di Jawa Timur (M. Adam Samudra - )

Baca Juga: Terpaksa Berhenti Darurat di Tol Saat Mudik Begini Cara yang Benar

Mantan Kabareskrim Polri ini juga berpesan agar dilakukan pengecekan ke para pengemudi yang membawa penumpang atau pemudik.

Ia meminta pengemudi harus dalam keadaan sehat, prima dan tidak ada masalah yang terdampak pada saat mengemudikan kendaraannya.

"Ini mendekati hari H terus meningkat (pemudik). Kami minta seluruh petugas untuk terus memberikan pelayanan terbaik, sehingga layanan mudik 2024 bisa dilaksanakan dengan baik dan memberikan kenyamanan masyarakat khususnya melalui terminal di Jatim," tutup Sigit.