Mau Ganti Pelek Mobil, Begini Cara Baca Spek Pelek Aftermarket

Angga Raditya - Kamis, 4 April 2024 | 11:00 WIB

Ilustrasi. Mau ganti pelek aftermarket, harus baca speknya dulu (Angga Raditya - )

GridOto.com - Mau ganti pelek mobil, begini cara baca spek pelek aftermarket yang jadi incaran.

Saat hendak mengganti pelek standar dengan pelek aftermarket, ada hal yang harus diperhatikan.

Yaitu spesifikasi dari pelek yang diincar, pastikan bisa terpasang di mobil kita.

Spesifikasi pelek ini biasanya tercantum di badan pelek ataupun stiker pada bagian belakang pelek.

Berikut cara baca spesifikasi pelek yang tertera di badan atau barrel belakang.

1. Diameter dan Lebar Pelek

Istimewa
Spesifikasi pelek tertera di badan pelek

Baca Juga: Pelek Peang Diperbaiki Masih Tetap Aman Dipakai Tapi Ada Syaratnya 

Ukuran diameter dan lebar pelek biasanya kerap berdekatan, seperti 17x7.5, 18x8.5J, atau kadang ada tulisan 10J saja.

Misal ada tulisan 17x7.5, menandakan pelek tersebut berdiameter 17 inci dengan lebar 7.5 inci.