Banyak Fitur Canggih, Segini Harga Mitsubishi XForce Per Maret 2024

Angga Raditya - Selasa, 26 Maret 2024 | 08:55 WIB

Mitsubishi Xforce punya beberapa fitur canggih dibandingkan kompetitornya (Angga Raditya - )

Sehingga memberikan sensasi akselerasi yang agresif dan lincah untuk kondisi jalan bebas hambatan.

Namun ketika pedal gas diinjak lebih santai dan terurut, CVT akan memberikan akselerasi yang cenderung datar.

Angga Raditya
Ilustrasi. Mitsubishi Xforce Ultimate dilengkapi 8 speaker dan penambahan sound insulation.

Baca Juga: Mitsubishi Xforce Punya Mode 'Buru-buru', Ini Fungsi dan Cara Pakainya

Tujuannya agar bisa memberikan konsumsi bahan bakar yang seefisien mungkin.

Mitsubishi Xforce juga dilengkapi dengan fitur Active Yaw Control (AYC) yang memungkinkan Xforce bisa membatasi perputaran roda mengikuti pilihan mode berkendara.

Untuk trim Ultimate, tata sistem audionya diarsiteki oleh Yamaha dan dipasangkan konfigurasi Yamaha Premium Sound.

Konfigurasi ini membuat Mitsubishi Xforce memiliki total 8 speaker yang terdiri dari 4 tweeter dan 4 midbass.

Suara detail dan gebukan bass yang utuh juga tidak luput dari penambahan sound insulation di beberapa panel bodi Mitsubishi Xforce.

Per Maret 2024, harga Mitsubishi Xforce trim Exceed 1.5L 4x2 CVT dibanderol Rp 379.900.000 On The Road.

Untuk trim Ultimate 1.5L 4x2 CVT, harganya dibanderol Rp 412.900.000 kondisi On The Road.

Harga diambil per 25 Maret 2024 dari situs mitsubishi-motors.co.id.