Canggih! Tim Ducati MotoGP Pakai Teknologi AI Untuk Membantu Mekanik

Mohammad Nurul Hidayah - Rabu, 24 Januari 2024 | 17:30 WIB

Tim Ducati MotoGP memanfaatkan AI untuk mengolah data dari motor (Mohammad Nurul Hidayah - )

Baca Juga: Kok Tarikan Motor Terasa Enteng Setelah Dicuci? Ini Pendapat Ahli

Jadi robot yang dilengkapi dengan sensor inersia dan optik ini akan berkeliling sirkuit sebelum segala sesi dimulai.

Hal ini dilakukan agar tim mendapatkan salinan digital yang sedekat mungkin dengan kenyataan.

Kabarnya robot ini bisa merekam data sampai 200 GB dengan total 2,6 juta titik data per detik (255 MB/s) melalui sensor LiDAR (Light Detection And Ranging).

Menurut pihak Lenovo, nantinya data yang direkam ini tidak cuma diolah oleh teknisi yang ada di sirkuit.

Tetapi juga di Remote Garage yang memungkinkan teknisi mengerjakan informasi di pabrik secara real time dan berkolaborasi dengan grup teknisi yang hadir di sirkuit untuk mendapatkan pengaturan terbaik.

Wah, jadi semakin canggih saja ya cara kerja para teknisi di tim balap MotoGP.