Pasang Bushing Arm Kaki-kaki Mobil Asal-asalan, Ini Dampaknya

Ryan Fasha - Selasa, 23 Januari 2024 | 21:00 WIB

ILUSTRASI Kombinasi custom per di kaki-kaki mobil (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Beberapa komponen kaki-kaki mobil ada campuran bahan karet seperti bushing arm.

Bushing arm ini sebagai bantalan sekaligus peredam getaran agar kinerja kaki-kaki bisa bekerja dengan baik tanpa kita rasakan disetir.

Bushing arm ini lama kelamaan akan mengalami kerusakan sehingga butuh penggantian.

Penggantian bushing arm pada kaki-kaki mobil enggak bisa dilakukan sembarangan lho.

Butuh cara khusus untuk memasang bushing arm pengganti karena jika asal-asalan maka ada efek yang diterima.

Bushing arm yang sudah mengalami kerusakan

Baca Juga: Ganti Sokbreker Depan Mobil Kok Perlu Spooring Lagi, Ini Sebabnya

"Pasang bushing arm itu pertama enggak boleh asal getok," sebut Hendra kepala mekanik bengkel Barbar Motorsport spesialis kaki-kaki di Ruko Grand Wisata, Tambun.

"Biasanya kita pakai press hidraulik agar bushing bisa masuk rata tanp harus digetok," bebernya.

Selain itu posisi pemasangan bushing juga harus diperhatikan.