CVT Motor Matic Tiba-tiba Terasa Gredek? Segera Periksa Komponen Ini

Isal - Kamis, 18 Januari 2024 | 19:45 WIB

CVT Motor matic mendadak gredek? cek komponen berikut ini (Isal - )

GridOto.com - CVT motor matic kalian tiba-tiba terasa gredek saat digunakan?

Segera periksa komponen di CVT motor matic berikut ini jika masalah itu terjadi di motor kalian.

"CVT Motor matic yang geredek secara tiba-tiba biasanya disebabkan oleh kampas ganda yang sudah keras," buka Ardy Weendra Puspa Gotama, Owner bengkel VPM Garage kepada GridOto.

"Kalau sudah keras, biasanya permukaan kampas ganda jadi licin atau istilahnya glazing," tambah pria yang akrab disapa Ardy saat ditemui beberapa waktu yang lalu (01/24).

Baca Juga: Karena Hal Ini Mika Headlamp LED LTC Tidak Pecah Saat Digetok

Glazing atau menjadi licin pada permukaan kampas ganda motor matic disebabkan oleh suhu panas yang berlebih yang diterima kampas ganda.

"Permukaan kampas ganda yang terpapar suhu panas terlalu ekstrem bisa membuat tapak kampas ganda berubah menjadi keras dan kalau dibiarkan bisa licin atau glazing,"  jelas Ardy.

Kampas ganda CVT motor matic yang mengalami glazing ditandai dengan menjadi licinnya permukaan kampas ganda yang bersentuhan dengan mangkok ganda.

"Kemudian kalau terkena cahaya, permukaan kampas ganda yang glazing ini akan memantulkan cahaya," jelas Ardy.

Isal/GridOto.com
Tapak kampas ganda yang masih bagus itu cenderung kasar pada permukannya