Viral Suzuki Jimny 5 Pintu, Cek 2 Modifikasi Versi Short Yang Ekstrem

Aditya Pradifta - Kamis, 4 Januari 2024 | 13:00 WIB

Modifikasi Suzuki Jimny JB74 berkonsep ekstrem (Aditya Pradifta - )

GridOto.com - Viral Suzuki Jimny JB74 versi 5 pintu, kalau kalian mau memodifikasinya bisa intip dulu 2 Suzuki Jimny bergaya ekstrem ini.

Tentu saja keduanya adalah Suzuki Jimny JB74 namun versi awal dengan dimensi lebih pendek.

Suzuki Jimny 5 pintu memiliki panjang bodi 3.985 mm dan wheelbase 2.590 mm, sementara Jimny 3 pintu memiliki panjang 3.625 mm dan wheelbase 2.250 mm.

Sementara mesin yang digendong masih sama, yakni K15B berkapasitas 1.500 cc.

Namun semua itu tidak membuat kedua pemilik Suzuki Jimny JB74 ini puas, itu sebabnya rombakan benar-benar sampai layak disebut ekstrem.

Baca Juga: Suzuki Jimny Sukses Tampil Retro, Modal Body Kit Gaya Mobil Reli Jadul

Aditya Pradifta
Suzuki Jimny baru garapan Earth Auto Concept dengan body kit lokal dan pasang supercharge

Dimulai dari modifikasi Suzuki Jimny JB74 garapan Earth Auto Concept asal Cirebon yang memasang tiga komponen yang mengubah struktur besar compact SUV ini.

Mesin K15B dibuat lebih beringas dengan tambahan supercharger guna mendongkrak torsi mesin.

"Supercharger kan perangkat seperti turbo. Cuma perbedaannya kita adjust di wilayah pulley mesin mobilnya," kata Alvin Tjandra, owner mobil sekaligus bos Earth Auto Concept.