Mewahnya Kembaran Yamaha MT-15 di Eropa, Ternyata Banyak Bedanya

Dida Argadea - Minggu, 19 November 2023 | 14:30 WIB

Yamaha MT-125 yang beredar di Eropa (Dida Argadea - )

Baca Juga: Ini Penantang Yamaha MT-15 dari Benelli, Tampang Sportynya Bikin Ngiler

Di MT-125 peleknya punya palang berbentuk huruf Y berjumlah enam, sementara versi Indonesia palangnya cuma ada lima.

Enggak heran kan kenapa kaki-kaki Yamaha MT-125 terlihat lebih kekar dan padat?

Bahkan bagian-bagian minor seperti spion pun, milik MT-125 mengadopsi yang lebih bagus lho karena mirip dengan punya MT-25.

Perbedaan juga ada di bagian sepatbor depannya, kalau ini secara fungsi sama sih, hanya beda bentuk saja.

Kolase GridOto
Yamaha MT-15 Indonesia (kiri) dan MT-125 (kanan)

Satu hal yang bikin MT-15 menang adalah mesinnya yang sudah berkapasitas 155 cc plus VVA.

Secara tenaga jelas versi loakal ini lebih unggul dengan tenaga 19,04 dk dan torsi 14,7 Nm.

Meski begitu mesin 125 cc-nya MT-125 juga enggak malu-maluin kok.

Ia tetap dibekali VVA sebagai pengail tenaganya yang mampu menghasilkan 14,75 dk dengan torsi 11,5 Nm, lumayan lah.

Jadi gimana menurut kamu, lebih pilih MT-125 yang bertabur part lebih mewah tapi tenaga kecil, atau MT-15 yang biasa aja tapi mesinnya lebih bertenaga?